Selasa 19 Feb 2013 17:14 WIB

SMA Negeri di Bekasi Bebas Iuran Bulanan

Siswa SMA. Ilustrasi
Foto: Republika
Siswa SMA. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,BEKASI--Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat, mengalokasikan dana Rp55 miliar untuk menggratiskan biaya pendidikan siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) negeri mulai 2013.

"Tahun ini SMA negeri di Kota Bekasi kita gratiskan dengan subsidi Rp 170 ribu per siswa per bulan," kata Kepala Bidang Bina Program Dinas Pendidikan Kota Bekasi Alie Fauzi, di Bekasi, Selasa.

Menurut dia, sebanyak 18 SMA negeri di Kota Bekasi telah sepakat dengan ketentuan yang diputuskan dalam rapat bertajuk "Sekolah Bebas Biaya" di SMAN 1 Kota Bekasi.

Rapat tersebut dihadiri perwakilan SMA negeri dari 12 kecamatan di Kota Bekasi serta jajaran Dinas Pendidikan.

"Pemkot Bekasi telah mengalokasikan dana Rp 55 miliar dari APBD 2013 untuk menjamin sekolah gratis. Sedikitnya ada 18 SMA negeri di Kota Bekasi bebas biaya," ujarnya.

Menurut dia, jumlah siswa SMA negeri yang akan disubsidi sekitar 18 ribu siswa dari 18 sekolah tersebut. Fauzi menambahkan, mulai saat ini tidak boleh ada lagi SMA negeri yang memungut iuran bulanan.

Bagi SMA negeri yang masih memungut biaya kepada siswanya pada 2013 akan dikenai sanksi tegas dari Dinas Pendidikan.

"Kami tidak membedakan wilayah sekolahnya. Semua SMA Negeri di Kota Bekasi gratis. Kalau masih ada sekolah yang memungut biaya, kami akan menindak tegas sesuai aturan," katanya.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement