Jumat 19 Apr 2013 16:54 WIB

Ini Janji Mendikbud Terkait UN SMP

Rep: Esthi Maharani/ Red: Mansyur Faqih
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, M Nuh.
Foto: Republika
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, M Nuh.

REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKARAYA – Ujian nasional (UN) untuk tingkat SMP dipastikan siap untuk dilaksanakan. Dipastikan pula untuk UN ini tidak ada lagi penundaan dan bisa dilaksanakan serentak. 

Mendikbud M Nuh mengatakan terus memonitor kesiapan UN SMP. terutama terkait dengan distribusi. "SMP serentak. Saya sekarang memastikan dan memonitor terus apakah naskah sudah tiba atau belum. Mudah-mudahan dua hari ini bisa masuk ke provinsi dan kabupaten/kota," katanya di Kalimantan Tengah, Jumat (19/4). 

Menurutnya, soal naskah soal akan dikirimkan lebih awal untuk provinsi yang terbilang jauh dari pusat. Kesiapan UN untuk tingkat SMP ini diakuinya bisa berjalan normal karena Kemendikbud mengambil alih proses percetakan yang sebelumnya merupakan tanggung jawab PT Ghalia Indonesia Printing.

Semula, PT Ghalia juga memiliki beban untuk mencetak naskah soal UN untuk SMP. Tetapi, keterlambatan di tingkat SMU membuat Kemendikbud tak berani berspekulasi.

"Jatah PT Ghalia kami ambil alih. Dari 11 provinsi yang mereka pegang, PT Ghalia hanya satu provinsi saja yaitu Bali. Karena Bali itu lebih gampang karena tidak ada darah kepulauan dan penerbangan ke Bali relatif banyak. Sedangkan sisanya diserahkan ke tiga percetakan lain," ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement