REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 496 siswa di Jakarta Utara mengikuti Ujian Paket B. Pelaksanaan ujian yang setara dengan SMP ini dilaksanakan bersamaan dengan Ujian Nasional (UN) SMP (22-24/4), pada siang hari setelah UN SMP selesai.
Kepala Sudin Pendidikan Menengah Jakarta Utara, Andri Kunarso mengatakan, ujian ini dapat membantu masyarakat agar bisa memperoleh ijazah di tingkat yang lebih tinggi. "Jadi kesenjangan pendidikan bisa dikurangi," ujarnya, Rabu (24/4).
Kasie Dikmen Kecamatan Tanjung Priok, Solikin mengatakan, peserta ujian Paket B tahun ini di Kecamatan Tanjung Priok diikuti 125 peserta. Mereka berasal dari 10 Pusat Kelompok Belajar Masyarakat (PKBM) yang ada di Kecamatan Tanjung Priok. Pelaksanaan ujian di Kecamatan Tanjung Priok digelar di SMKN 12 Jalan Kebon Bawang XV.
Untuk di Kecamatan Koja ada 75 peserta. Ujian dilaksanakan di SMAN 110 Jalan Bendungan Melayu Utara. Di Kecamatan Kelapa Gading ada 36 peserta, lokasi ujian ada di SDN 08 Pegangsaan 2 Jalan Kompi Udin Pegangsaan 2
Di Kecamatan Cilincing ada 154 peserta ujian dengan lokasi di di SMAN 52 Jl. Raya Tugu Semper Barat. Di Kecamatan Penjaringan, ada 61 peserta, lokasi ujian di SDN 08 Penjaringan Jalan Bandengan Utara No. 80. Di Kecamatan Pademangan ada 45 peserta, dengan lokasi SMK 55 Jl. Pademangan Timur VII.