Jumat 24 May 2013 19:25 WIB

Penerimaan Siswa Baru di Bogor Gunakan UN dan Nilai Rapor

Red: Taufik Rachman
Pengumuman penerimaan siswa baru tahun lalu. Ilustrasi
Foto: Republika
Pengumuman penerimaan siswa baru tahun lalu. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR--Dinas Pendidikan Kota Bogor, Jawa Barat, merilis dibukanya penerimaan peserta didik baru (PPBD) 2013/2014 melalui jalur reguler untuk seluruh siswa mulai Juni mendatang.

"Diharapkan seluruh calon siswa dapat kesempatan yang sama dan merata untuk memperoleh kesempatan melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya," ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Fetty Qondarsyah, di Bogor, Jumat.

Fetty menyebutkan jadwal penerimaan siswa jalur reguler akan berlangsung selama empat hari, mulai dari 17 hingga 20 Juni 2013. Pendaftaran dibuka dari pukul 08.00 hingga 14.00 WIB.

Untuk bisa mendaftar, lanjut Fetty, peserta didik diharuskan melampirkan ijazah asli atau Surat Keterangan Lulus dari sekolah asal, SKHUN asli atau dari sekolah asal, menyertakan buku rapot asli dan mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan.