REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA - Sekolah yang tidak ditunjuk untuk menjalankan kurikulum 2013 jangan coba-coba menerapkannya. Apalagi guru tersebut belum pernah mendapatkan penataran tentang kurikulum tersebut.
Hal itu dikemukakan Ketua PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) DIY Zaenal Fanani pada ROL , Ahad (14/7). Menurut dia, kenyataannya sampai sekarang belum semua guru paham tentang kurikulum 2013.
Karena itu kalau mau diterapkan guru harus dilatih dulu. Sesungguhnya bisa saja guru menjalankan kurikulum 2013 sesuai dengan buku pedoman, tetapi hanya tekstual, tidak kontekstual. ''Artinya, kalau konstekstual itu ada roh kurikulum itu sendiri dan ini harus dipahami guru. Kalau roh kurikulum tidak dipahami guru, nanti hanya sekedar menjalankannya tetapi tidak sesuai dengan tujuan kurikulum 2013,''ungkap dia.
Nantinya guru hanya sekedar menjalankan kurikulum seperti yang ada di dalam buku pegangan. Namun, masih kata dia, tidakai sesuai dengan yang diharapkan oleh kurikulum tersebut. Akibatnya, Zaenal menambahkan, bisa jadi anak atau siswa yang menjadi korban.
Karena itu, dia menyarankan guru-guru di sekolah yang belum ditunjuk untuk menerapkan kurikulum 2013 supaya menjalankan kurikulum sebelumnya yakni KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan)