Selasa 02 Sep 2014 19:37 WIB

Indonesia Tamu Kehormatan Frankfurt Book Fair

Rep: Dyah Meta Ratna Novia/ Red: Agung Sasongko
 Indonesia Book Fair Pengunjung memilih buku-buku yang dijual di salah satu stan pengisi pameran buku Indonesia Book Fair ke-33 di Istora Senayan, Jakarta,
Foto: Republika/Aditya Pradana Putra
Indonesia Book Fair Pengunjung memilih buku-buku yang dijual di salah satu stan pengisi pameran buku Indonesia Book Fair ke-33 di Istora Senayan, Jakarta,

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Wakil Menteri Pendidikan bidang Kebudayaan kebudayaan Wiendu Nuryanti, mengatakan pada 12-14 Oktober 2015 Indonesia akan menjadi tamu kehormatan Frankfurt Book Fair di Jerman.

"Peserta event pameran buku terbesar ini terdiri dari 110 negara. Indonesia menjadi tamu kehormatan, kami akan membawa buku pengetahuan, anak, novel, agama, juga membawa sastrawan untuk diperkenalkan di sana," kata Wiendu di Jakarta, Selasa, (2/9).

Event akbar ini, terang Wiendu, akan dikunjungi 500 ribu pengunjung dan 10 ribu jurnalis selama empat hari.  Frankfurt Book Fair sendiri  sudah ada sejak negara Jerman belum lahir.  "Ini menunjukkan budaya membaca yang  sangat kuat. Indonesia harus  mengikuti ini sebagai tanda kebangkitan baru literasi di Indonesia,"kata Wiendu.

Frankfurt Book Fair ini, terang Wiendu, selain memperkenalkan buku-buku dari Indonesia juga untuk memperkenalkan Indonesia yang  modern, maju,  demokratis dan akan menjadi  10 negara dengan  perekonomian terbesar. Era di mana diplomasi kebudayaan berperan strategis.

"Dalam pameran nanti, akan ditampilkan Indonesia dari  sisi intelektualnya, termasuk  kontribusinya dalam bidang literatur. Ini akan mendongkrak citra Indonesia. secara positif. Maka investasi, perdagangan  akan hadir dengan mudah melalui diplomasi budaya ini,"kata Wiendu.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement