Senin 24 Nov 2014 14:01 WIB

Ke Mana Hilangnya Buku LKS SD di Depok?

Rep: c 15/ Red: Indah Wulandari
Buku Kurikulum 2013
Foto: Republika/Prayogi
Buku Kurikulum 2013

REPUBLIKA.CO.ID,DEPOK--Memasuki akhir semester ganjil beberapa sekolah belum mendapatkan jatah lembaar kerja siswa (LKS) dari pemerintah kota Depok. 

Beberapa sekolah yang dijanjikan LKS antara lain SDN 01 Depok Jaya, SDN Pancoranmas 04, dan SDN 03 Depok.

"Kalau pemkot sih bilangnya tinggal nunggu distribusi, tapi ya nggak tahu juga," ujar Kepala Sekolah SDN 01 Depok Jaya Kusrini Maryati, Senin (24/11).

Kusrini mengatakan, pengajuan LKS ini sudah dilakukan sejak awal tahun ajaran baru. Keberadaan LKS, menurutnya penting karena merupakan salah satu buku penunjang bagi siswa. 

LKS ini merupakan bantuan yang diinisiasi Pemkot Depok dengan menggunakan anggaran tahun 2014. Namun, sayangnya, menjelang UAS yang tinggal 15 hari lagi, LKS tersebut tak kunjung datang.

Satu paket LKS tersebut senilai Rp 35 ribu yang berisi 10 LKS dari 10 mata pelajaran. LKS ini diberikan secara gratis bagi semua siswa. 

Salah satu orang tua murid SDN 03 Depok Diah (30 tahun) mengatakan bahwa semenjak adanya kurikulum 2013 anaknya kesulitan belajar karena minimnya buku pegangan dari sekolah. 

"Biar kata saya orang nggak paham, tapi saya tahu. Masa sekolah kagak pake buku, baru ada buku juga tuh kemarin abis puasa," ujar Diah.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement