Rabu 20 May 2015 00:44 WIB

Hari Kebangkitan Nasional Momentum Konsolidasi Bangsa

Upacara Hari Kebangkitan Nasional di Pulau Miangas
Foto: Republika/Andi Nur Aminah
Upacara Hari Kebangkitan Nasional di Pulau Miangas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Program Pascasarjana Komunikasi Universitas Jayabaya, Lely Arrianie menyatakan, peringatan Hari Kebangkitan Nasional 2015 yang jatuh Rabu hari ini, semestinya dapat menjadi momentum bagi segenap elemen bangsa untuk melakukan konsolidasi nasional.

"Seharusnya peringatan Hari Kebangkitan Nasional dapat menjadi momentum konsolidasi nasional, bagi mereka tokoh yang mengaku dirinya seorang negarawan," kata Lely saat dihubungi di Jakarta, Selasa (19/5) malam.

Lely mengingatkan, konteks Hari Kebangkitan Nasional di era penjajahan berbeda dengan masa kini. Dulu rakyat Indonesia menghadapi bangsa asing yang menjadi penjajah, sedangkan kini penjajah itu adalah orang atau kelompok dengan kepentingan politik yang sempit.

"Penjajah itu kini adalah jiwa-jiwa yang terbelanggu oleh kepentingan politik individu dan kelompok yang sempit, sehingga apapun yang dilakukan seringkali tidak mencerminkan bersatunya pikiran dan tindakan dalam berbangsa," ujarnya.

Lely memandang saat ini tidak sedikit tokoh yang menyebut dirinya anak bangsa, bahkan latah menyebut dirinya negarawan, tapi sikap dan perilaku politiknya tidak mencerminkan hal tersebut. Tokoh-tokoh itu menurut dia, patut mengambil momentum Hari Kebangkitan Nasional ini sebagai pembuktian kenegarawanannya

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement