Senin 15 Jun 2015 06:15 WIB

Universitas Muhammadiyah Palembang Siap Menghadapi MEA

Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang, HM Idris
Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang, HM Idris

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Pemberlakuan pasar bebas atau dikenal dengan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) sudah diambang mata. Salah satu kunci dalam memenangkan pasar bebas ASEAN adalah kualitas sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

Atas dasar itu, Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP)  – Sumatera Selatan yang saat ini dalam usianya yang ke 36 tahun menyatakan siap mendorong SDM berkualitas. Hal tersebut diakui Rektor UMP, HM Idris.

Rektor UMP HM Idris mengatakan, untuk menghadapi persaingan pasar bebas ia telah menyiapkan berbagai strategi berupa pengembangan kualitas SDM di UMP yang siap dalam menghadapi pasar bebas ASEAN. Dia dengan tegas berharap, agar civitas akademika UMP bukan sekedar penonton saja, tapi minimal mereka tahu dan paham apa itu pasar bebas bernama MEA.

Hal ini sangat penting, sehingga dengan adanya MEA ada rasa sensitif pentingnya rasa nasionalisme terhadap produk-produk Indonesia. Rektor mengatakan demikian, karena selama ini banyak masyarakat  merasa bangga  dengan mengenakan baju-baju impor dari luar negeri.

“Untuk itu kita tanamkan nilai-nilai ini, jika mereka tetap bangga seperti itu maka yang terjadi adalah selamanya negeri ini akan menjadi pasar bagi negara lain dan kita tak mungkin bisa berdikari,”terangnya.

Menyikapi hal ini, rektor UMP sangat serius dalam mengelola lembaga perguruan tinggi Muhammadiyah tersebut, dengan selalu meningkatkan kompetensi manajemen pendidikan UMP di segala lini.

Terkait itulah untuk mengelola 15 ribu mahasiswa dengan tujuh fakultas (teknik, ekonomi, pendidikan, hukum, agama islam,pertanian dan  kedokteran) pembenahan diberbagai lini UMP dilakukan terutama dalam kualitas dan kompetensi pengajar dan kualitas pelayanan karyawan. Sehingga UMP bisa menjadikan salah satu perguruan tinggi  Muhammadiyah ternama bagi masyarakat Sumatera Selatan.

Langkah-langkah itu, kini dilakukan oleh UMP dimana saat ini sudah ada 40 orang dosen UMP yang sudah selesai menempuh pendidikan  program doctor/s-3 baik dalam negeri maupun luar negeri. Para dosen tersebutlah yang diharapkan nantinya mampu mendorong kemajuan UMP dalam mengembangkan keilmuan dan keislaman.

Tak terbatas hanya itu saja, UMP juga kerjasama dengan Pendidikan Tinggi (Dikti) untuk program pendidikan biasiswa pascasarjana/S-2 kepada civitas akademika UMP. Untuk program tersebut, kata rektor, UMP melakukan rekrutmen kepada para alumni UMP yang terbaik dan nantinya setelah selesai masa pendidikannya bisa mengabdi ke UMP.

Dengan konsep demikian, maka UMP akan selalu mengikuti dan memenuhi aturan-aturan rasio penyelenggaraan pendidikan yang selama ini telah ditetapkan oleh pemerintah. Strategi ini telah berjalan dengan baik sehingga secara manajerial akademik UMP merupakan salah satu perguruan tinggi paling siap dalam pengembangan pendidikan tinggi.

Selain peningkatan kualitas dosen pengajar, infrastruktur UMP juga menjadi perioritas dari sang rektor, berbagai sarana dan prasarana untuk menunjang proses belajar dan mengajar berbagai fakultas dan jurusan sudah lengkat tersediakan. Bahkan, khusus fakultas pertanian juga disediakan lahan yang berdekatan dengan tanah 10 hektar perkebunan sawit milik UMP yang bisa digunakan untuk praktek dan penelitian fakultas tersebut.

Dengan demikian kelengkapan sarana dan prasarana tersebut akan memberikan keyakinan para mahasiswa dalam proses belajar di UMP.  

Meski sarana dan prasaran sudah lengkap, obsesi rektor UMP masih terasa belum cukup, ia ingin agar kampus UMP seperti halnya kampus-kampus di luar negeri yang megah dan angker sebagai kawah candradimuka ilmu pengetahuan yang berkarakter. Ia tidak ingin lembaga pendidikan hanya berbentuk minimalis dan tidak bisa dibanggakan, untuk itu rektor memiliki obsesi  untuk membangun UMP dengan bangunan besar, tinggi dan  megah.

Rektor ingin menyatukan kampus A yang terpusat di Jl Ahmad Yani kelurahan 13 Ulu dengan kampus B Jalan Banten. “Rencana ini sudah masuk dalam program UMP sehingga kedepan UMP akan menjadi kampus terkemuka di Palembang ini,”tutur dia.

Rektor UMP mengatakan, ada beberapa faktor yang mendorong UMP berkembang pesat saat ini. Pertama UMP merupakan satu-satunya perguruan tinggi di Palembang berbasis keislaman, sehingga dalam proses pendidikan para mahasiswa memiliki pengetahuan dan wawasan keislaman yang sangat luas.

Kedua, manajemen pendidikan dan sarana prasarana yang di miliki UMP memilki kelengkapan sehingga kualitas dan mutu pendidikan di UMP sangat tinggi sekali. Ketiga, penyerapan lulusan UMP di dunia kerja sangat besar hal ini dibuktikan banyaknya lulusan UMP di perusahaan-perusahaan BUMN, BUMD dan BUMS.

Banyaknya lulusan UMP terserap di dunia kerja selama ini tidak lepas dari program-progam pendidikan yang selama ini diselenggarakan.  Sejak semester empat saja para mahasiswa sudah melakukan kuliah kerja lapangan (KKL) dengan KKL tersebut mahasiswa bisa belajar secara nyata bagaimana penerapan ilmu yang selama  ini dipelajari untuk di aplikasikan di dunia kerja.

Disamping itu juga ada kuliah kerja nyata  (KKN) dan pemagangan, studi inilah yang menjadikan mahasiswa-mahasiswa UMP akan belajar bagaimana memahami dunia kerja, sosialisasi diri dan lingkungan kerja. “Hal ini yang menjadikan banyak lulusan UMP yang diminta oleh berbagai instansi,”ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement