Rabu 05 Aug 2015 14:36 WIB

Empat Sekolah Belajar Kelola Perusahaan Secara Profesional

Rep: Neni Ridarineni/ Red: Dwi Murdaningsih
Wirausahawan (Ilustrasi)
Foto: Inspiremymagazine.com
Wirausahawan (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Sebanyak 80 siswa dari empat sekolah di Kabupaten Sleman (SMKN 1 Sleman, SMKN 1 Godean, SMKN 2 Depok dan SMKN 1 Tempel) mengikuti Student Company Competition (Kompetisi Perusahaan Siswa) 2015 di Benteng Vredeburg, Rabu (5/8).

Kegiatan ini diselenggarakan Prestasi Junior Indonesia (PJI) dengan dukungan PT GE Lighting Indonesia. Juaranya akan maju ke kompetisi tingkat nasional Agustus 2015 dan mereka yang menjadi juara nasional berkesempatan untuk dapat maju ke Junior Achievement Asia Pasific Student Company Competition di Korea Selatan, kata PR & Marketing Manager PJI Margareth Dini Dwirinika.

Dalam program ini  para siswa dibekali  dengan pengetahuan dan pengalaman faktual tentang kewirausahaan mulai dari pencarian ide bisnis sampai proses likuidasi perusahaan. Siswa SMAN 1 Sleman produknya Notion (No Radiation) untuk gadget, Siswa SMKN 1 Godean produknya tas/dompet dari kain perca, siswa SMKN 1 Tempel produknya D'Jeans berupa gantungan kunci multi fungsi,  SMKN 2 Depok produknya Great Anti Nyamuk dari sereh.

Dikatakan Eta (panggilan akrab Margareth Dini Dwirinika ), tiga tahun berturut-turut pemenang Student Company Competition tingkat nasional berasal dari Sleman, yakni SMAN 1 Sleman, SMKN 1 Godean dan SMKN Depok. ‘’Potensi dan antusias siswa-siswa dari DI Yogyakarta cukup tinggi ,’’  kata dia.

Menurut Presiden Direktur GE Lighting Indonesia Hendriyani Gundana, sejak 2012 GE Lighting Indonesia mendukung Program Student Company dari Yogya dan Sleman. ‘’Diharapkan dengan program ini jiwa kewirausahaan dan kemandirian finansial dapat diperkenalkan dan dikembangkan sejak awal. Agar nantinya dapat meminimalkan risiko pengangguran dan akhirnya dapat membuka lebih banyak lapangan pekerjaan baru serta turut meningkatkan perekonomian bangsa,’’tuturnya.

Sementara itu Ketua MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) Kewirausahaan di Kabupaten Sleman Joko Subroto mengatakan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman tergerak untuk mendidik dan melatih generasi muda menjadi wirausahawan. Saat ini di Kabupaten Sleman sudah ada 20 SMA/SMK yang dibentuk Student Company.

‘’Dengan Student Company ini diharapkan anak tidak lagi  bekerja di tempat lain, melainkan  bisa memberi motivasi kepada anak untuk berusaha sendiri. Biasanya masalah modal yang menjadi kendala. Padahal nama baik dan kepercayaan itu merupakan modal,’’ujarnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement