REPUBLIKA.CO.ID, CAMBRIDGE – Sebanyak 24 siswa kelas internasional SMP dan SMA Bosowa Bina Insani Bogor, Jawa Barat, saat ini tengah melakukan home stay di Cambridge, timur London, Inggris. Mereka berangkat tanggal 20 November 2015 dan baru akan kembali tanggal 5 Desember 2015.
Guru pembimbing program home stay Sekolah Bosowa Bina Insani (SBBI) Haposan Andi mengatakan, program home stay itu memberikan banyak sekali pelajaran dan manfaat bagi para siswa.
“Home stay ini luar biasa. Siswa harus lebih beradaptasi dengan kota Cambridge. Mereka yang terbiasa manja dengan antar jemput sewaktu berada di Tanah Air, di sini mereka harus berangkat sendiri untuk menuju kampus Cambridge University,” kata Haposan Andi melalui surat elektronik yang diterima Republika, Rabu (25/11).
Di samping itu, Andi menambahkan, para siswa peserta home stay itu harus dapat beradaptasi dengan cuaca,makanan,dan habit (kebiasaan/perilaku) masyarakat Inggris. “Walau home stay ini hanya dua minggu, mereka mendapatkan banyak pembelajaran seperti satu tahun,” tutur Andi.