Rabu 11 May 2016 11:55 WIB

Ditemukan Bocoran Kunci Jawaban Soal UN Cocok dengan yang Asli

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Achmad Syalaby
Petugas melakukan pengecekan sebelum proses distribusi soal Ujian Nasional (UN) 2016 untuk SMA/SMK sederajat di gudang penyimpanan Disdikpora, DI Yogyakarta, Kamis (31/3).
Foto: Antara/Andreas Fitri Atmoko
Petugas melakukan pengecekan sebelum proses distribusi soal Ujian Nasional (UN) 2016 untuk SMA/SMK sederajat di gudang penyimpanan Disdikpora, DI Yogyakarta, Kamis (31/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) kembali membuka posko pemantauan untuk Ujian Nasional (UN)  SMP dan setingkatnya sejak Ahad (8/5) lalu. Posko itu  akan ditutup Kamis (12/5). 

Pada hari pertama UN SMP, FSGI hanya menerima laporan pengaduan sebanyak lima laporan. Aduan tersebut berasal dari Jakarta Utara, Jakarta Pusat , Jakarta Timur, Medan, dan Mataram.

Sekretaris Jenderal  FSGI Retno Listyari mengatakan, terdapat laporan dari seorang guru pengawas di Jakarta yang mendapatkan kunci jawaban dari peserta UN yang diawasinya. 

"Kebetulan rekan pengawas satu ruangan saat itu adalah guru bahasa Inggris dan saat dicocokkan dengan soal cadangan di kelas ternyata cocok antara kunci jawaban dan soalnya," katanya, Rabu (11/5).

Siswa yang membawa kunci jawaban tersebut hingga saat ini belum dimintai keterangan. FSGI memperoleh foto soal dan kunci jawaban tersebut yang isinya memang tepat. 

Ketua Serikat Guru Indonesia (SEGI) Jakarta  Heru Purnomo mengatakan, pada Kamis, pihaknya akan melaporkan seluruh pemantauan UN ke Inpektorat Jenderal Kemendikbud agar bisa ditindaklanjuti.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement