Jumat 04 Nov 2016 20:38 WIB

BUMN Mengajar, Surveyor Indonesia Hadir di Kamal Madura

Rep: Irwan Kelana/ Red: Agung Sasongko
Direktur Utama Perum LKBN Antara Meidyatama Suryodiningrat, memberi materi pada BUMN Mengajar di SMA Negeri 2 Mamuju, Sulawesi Barat, Selasa (16/8).
Foto: Antara/Yusran Uccang
Direktur Utama Perum LKBN Antara Meidyatama Suryodiningrat, memberi materi pada BUMN Mengajar di SMA Negeri 2 Mamuju, Sulawesi Barat, Selasa (16/8).

REPUBLIKA.CO.ID, MADURA -- PT Surveyor Indonesia kali ini hadir di Kamal,  Madura untuk program BUMN Mengajar.  Program BUMN Mengajar diinisiasi oleh Kementerian BUMN yang dilaksanakan di 34 propinsi di seluruh Indonesia.

Tema  yang diusung adalah “Indonesia Negeri Kebanggaanku” sebagai kontribusi BUMN dalam berperan serta “Membangun Kapasitas Nasional (National Capacity Building) melalui Generasi Penerus Bangsa”.

Sebelumnya PT Surveyor Indonesia (Persero) telah hadir di beberapa kota di antaranya  Padang (Sumatera Barat), Watampone Bone (Sulawesi Selatan), Tanjung Pinang (Batam) dan terakhir di SMA Negeri 54 Jakarta Timur.

Siaran pers PT Surveyor Indonesia (PTSI)  yang diterima Republika.co.id, Jumat (4/11) menyebutkan, program BUMN Mengajar di SMA Negeri 1 Kamal Madura dibuka oleh  Kepala Unit Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) PTSI Arif  Wardhana dan dilanjutkan oleh pemaparan gambaran umum mengenai PT Surveyor Indonesia oleh Sonny.

Acara dilanjutkan dengan sesi motivasi oleh adalah Kepala Cabang SI Surabaya Darmansyah Lubis.  Ia mengemuakan, tujuan kegiatan BUMN Mengajar 2016 adalah untuk menumbuhkan kontribusi para kepala cabang BUMN terhadap kecerdasan kehidupan bangsa melalui pendidikan kepada generasi muda bangsa Indonesia.

“Harapan yang ingin dicapai, para siswa maupun pemangku kepentingan akan memiliki pandangan yang baik tentang Kementerian BUMN dan seluruh BUMN Indonesia, yang telah berperan dalam kontribusi pada masyarakat sekitar,” tutur Darmansyah Lubis.

Kepala  SMAN 1 Kamal RA Roosdiantini SPd, MPd  mengapresiasi kegiatan BUMN Mengajar tersebut. Menurutnya,  pemaparan umum mengenai PTSI membantu siswa mengenai apa itu BUMN dan memotivasi mereka untuk dapat berkarir di bidang lainnya seperti surveyor. 

"Kami merasa sangat beruntung dengan kehadiran PT Surveyor Indonesia (Persero) karena ada ilmu yang ditinggalkan berupa motivasi yang diberikan dan bantuan perangkat sekolah berupa laptop, LCD Projector dan printer yang   memang sangat dibutuhkan oleh sekolah,” tutur Roosdiantini.

Muhammad Aidil Asma,  murid kelas 12 SMAN 1 Kamal,  mengharapkan program yang sangat bermanfaat ini dapat diadakan kembali pada  tahun tahun berikutnya. “Sebab, kegiatan ini memberikan wawasan karir apa yang akan dipilih terutama murid kelas 12 seperti saya,” ujarnya.

Salah seorang murid kelas 12, Siti Hapsari,  berterima kasih atas bantuan yang diberikan, sehingga dapat memberi kelancaran proses belajar-mengajar di kelas. Selain memberikan pengajaran,  PTSI juga memberikan bantuan alat-alat pendidikan berupa dua  LCD Proyektor,  dua  printer dan satu  laptop.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement