REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR – SMP Bosowa Bina Insani menggelar wisuda angkatan XXIII tahun pelajaran 2016/2017 di Bogor, Kamis (18/5). Acara yang diadakan bekerja sama dengan Parents Association Bosowa Bina Insani (PABBI) SMP Bosowa Bina Insani itu dihadiri antara lain direksi dan manajer Sekolah Bosowa Bina Insani (SBBI) , serta Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor Maman Suherman.
Kepala SMP Bosowa Bina Insani (SBBI) Lies Rachmawati mengatakan, tahun ini SMP BBI meluluskan 165 siswa. Mereka terdiri dari 145 lulusan Program regular dan 21 orang lulusan Program Internasional.
“Meski pengumuman hasil Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) secara resmi baru pada 2 Juni 2017, kami yakin tahun pelajaran 2016/2017 kami meluluskan 100 persen,” kata Lies Rachmawati.
Hal itu, kata dia, berdasarkan pencapaian kriteria kelulusan yang telah ditetapkan oleh Kepala Sekolah dan Dewan Guru SMP BBI. “Mengacu kepada hasil Ujian Akhir Sekolah dan Ujian Sekolah Berstandar Nasional, yakni rata-rata 92,87 dan hasil UNBK yang akan diumumkan secara resmi pada 2 Juni 2017, kami yakin seluruh siswa kelas IX SMP BBI tahun pelajaran 2016/2017 lulus,” tutur Lies.
Lies menyebutkan pencapaian nilai tertinggi Ujian Akhir Sekolah SMP BBI tahun pelajaran 2016/2017 sebagai berikut: Bahasa Indonesia 95, Matematika 100, Bahasa Inggris 97, Seni Budaya 92, PJOK 91 , Alquran 97 dan TIK 96. Adapun nilai tertinggi USBN sebagai berikut: Pelajaran Agama Islam 98, IPS 91 dan PKS 98. “Sebanyak 40 persen lulusan SMP BBI tahun ajaran 2016/2017 sudah mendaftarkan diri untuk melanjutkan pendidikannya ke SMA Bosowa Bina Insani,” ungkap Lies Rachmawati.
Direktur Pendidikan SBBI Sudirman mengucapkan selamat kepada seluruh alumni SMP BBI angkatan XXIII. Dia memberikan tujuh pesan kepada para wisudawan untuk menggapai hidup sukses di dunia dan akhirat. Salah satunya adalah pentingnya selalu meminta doa dan restu orangtua. “Sebab, restu dan doa orangtua sangat menentukan kesuksesan seseorang, tidak hanya di dunia tapi juga akhirat,” papar Sudirman.
Plt Kadisdik Kota Bogor Maman Suherman berpesan kepada para alumni SMP BBI angkatan XXIII agar selalu menjaga nama baik SMP BBI. “Sejak tahun 1997, saat saya menjadi Satgas Pendidikan Kota Bogor, hingga saat ini, belum pernah terdengar ada siswa SBBI yang terlibat penyimpangan perilaku pelajar, seperti tawuran, narkoba maupun seks bebas. Maka, pesan saya, jagalah selalu nama baik SBBI,” ujar Maman.
Maman juga berpesan kepada pihak SBBI agar meneruskan sikap spiritual dan sikap sosial yang selama ini sudah dikembangkan di sekolah. “Sikap spiritual, seperti program pembiasaan siswa shalat fardhu berjamaah dan shalat Dhuha di masjid sekolah perlu diteruskan. Begitu pula sikap sosial, seperti mendorong siswa agar tidak hanya bergaul dengan teman dan gurunya, tapi juga masyarakat, perlu terus dipupuk ,” papar Maman Suherman.
Sekolah Prestasi Global Sambut Ramadhan 1438 H
DEPOK -- Sekolah Prestasi Global menyambut Ramadhan 1438 H dengan melaksanakan Tarhib Ramadhan 1438 H. Kegiatan yang diselenggarakan oleh sekolah dan bekerjasama dengan Komite TK dan SD tersebut diadakan di Sekolah Prestasi Global, Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Sabtu (13/5). Acara yang bertajuk “Sambut RamadhanMu dengan Berkah Ramadhan” itu dihadiri oleh Pengurus Yayasan Graha Cendekia (yang mengelola Sekolah Prestasi Global), kepala sekolah dan guru, orang tua siswa dan juga masyarakat sekitar.
Direktur Sekolah Prestasi Global Ahmad Faisal mengatakan Sekolah Prestasi Global menggelar acara tarhib Ramadhan rutin setiap tahun. “Kegiatan ini bertujuan sebagai ajang silaturahim Yayasan Graha Cendekia dengan sekolah dan juga orang tua siswa untuk lebih dapat terus bersinergi dan saling mendukung guna tercapainya tujuan lembaga yakni menjadikan insan kamil bagi seluruh peserta didik,” kata Ahmad Faisal kepada Republika.co.id, Kamis (18/5).
Selain itu, Faisal menambahkan, tarhib Ramadhan juga dimaknai sebagai motivasi kepada seluruh individu dan juga stakeholder sekolah untuk terus mengisi rohani diri, agar tercapai ketenangan lahir batin. “Momentum tarhib Ramadhan tahun ini diisi dengan pawai menyambut Ramadhan 1438 H, pengajian akbar bersama Ustadz Abi Maki Lc dan bazaar,” tutur Faisal.
Ustadz Abi Maki berpesan kepada para orang tua murid, pentingnya mempersiapakan generasi atau keturunan yang dapat melanjutkan nilai kebaikan di manapun berada. “Menciptakan anak saleh bukan suatu yang mudah, akan tetapi harus terus diupayakan dengan tanpa henti. Salah satunya menitipkan putra putri kita di lembaga pendidikan yang kita yakin dapat mengantar ke tujuan tersebut,” kata Abi Maki.
Abi Maki yang juga Pembina Yayasan Graha Cendekia menambahkan, Sekolah Prestasi Global mencoba menjadi sekolah yang secara nyata dibutuhkan oleh orang tua yakni mengedepankan nilai keagamaan dan karakter serta menyeimbangkan akademik lainnya guna sebagai bekal hidup dunia dan akhirat. Selain daripada itu sekolah Prestasi Global pun menyiapkan siswa siswinya sebagai generasi Qurani ini terlihat dengan intensnya kegiatan belajar Alquran setiap hari di sekolah. “Insya Allah Sekolah Prestasi Global merupakan sekolah yang tepat untuk mewujudkan cita-cita dan harapan orang tua menciptakan anak yang saleh,” papar Abi Maki.