REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Penghapusan Bahasa Inggris di SMP dan SMA menjadi salah satu usulan Ikatan Guru Indonesia (IGI) ke Mendikbud. Namun, usulan itu dinilai masih memerlukan banyak kajian.
Kepala Sekolah SMAN 1 Yogyakarta, Mifta Kodin mengingatkan, kondisi siswa di Indonesia sangat beragam. Sedangkan, ia melihat, mata pelajaran Bahasa Inggris sangat dibutuhkan pada abad ini.
"Bisakah memastikan semua siswa Indonesia kompeten Bahasa Inggris bila tidak dimasukkan dalam kurikulum? Kalau bisa silakan, analisisnya seperti apa," kata Mifta kepada Republika, Rabu (6/11).
Mifta menekankan betul pentingnya kajian-kajian dan analisis-analisis sebelum penerapan usulan tersebut. Termasuk, Mifta menekankan, perlu dilihat kesiapan pendidikan-pendidikan nonformal.
Selain itu, IGI turut mengusulkan pendidikan karakter dijadikan salah satu mata pelajaran utama di SD. Mifta cukup sependapat untuk usulan-usulan yang bertujuan menguatkan pendidikan karakter.
Ia melihat, pendidikan karakter memang cukup penting ditanamkan kepada siswa-siswa sejak usia dini seperti TK dan SD. Sehingga, porsinya bisa dikurangi di jenjang-jenjang pendidikan setelahnya.
"Pendidikan karakter sebagai pondasi jadi sangat penting untuk pendidikan dasar, TK-SD 100 persen, SMP 75 persen, dan SMA 50 persen," ujar Mifta.