Jumat 06 Dec 2019 07:21 WIB

SMA Bosowa Bina Insani Kembali Laksanakan Ujian Online

Ujian online ini diikuti seluruh siswa kelas X, XI dan XII.

Siswa SMA Bosowa Bina Insani mengikuti ujian secara online.
Foto: Dok SBBI
Siswa SMA Bosowa Bina Insani mengikuti ujian secara online.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- SMA Bosowa Bina Insani Bogor menyelenggarakan Penilaian Akhir Semester (PAS) atau Ujian Akhir Semester Ganjil tahun pelajaran 2019-2020 menggunakan aplikasi Quipper School.

PAS Ganjil ini  berlangsung mulai Jumat (29/11)  sampai dengan Jumat (6/12) hari ini. Semua peserta mengerjakan ujian secara online melalui aplikasi Quipper School.

“Ini adalah penyelenggaraan ujian online dengan aplikasi Quipper School yang kedua kalinya,” kata Kepala SMA Bosowa Bina Insani, Dedi Supriyadi dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Ia menambahkan, tahun lalu,ujian online hanya diikuti oleh kelas X, sedangkan  kelas XI dan XII masih ujian berbasis kertas. Kali ini, seluruh siswa kelas X, XI dan  XII secara serentak mengerjakan soal ujian di kelas masing-masing. Dan ada sebagian siswa yang mengerjakan soal di Laboaratorium Komputer dan Aula.

“Kami berharap ujian online ini bisa meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam banyak hal.  Antara lain,  efektivitas pengerjaan soal, kecepatan dan ketepatan pengoreksian hasil ujian, penghematan waktu dan kertas, penghematan biaya, dan meminimalisir limbah polutan,” ujarnya.

Ia mengemukakan, hari pertama pelaksanaan PAS Ganjil 2019-2020  diwarnai sedikit kendala berupa kelambatan proses login dan beberapa unit laptop yang memerlukan setting IP Address.

“Namun pada hari-hari selanjutnya berjalan lancar. Alhamdulillah. Inilah yang disebut setelah ada kesulitan atau kendala,  di situ terdapat kemudahan,” tuturnya.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement