Rabu 11 Jul 2012 23:05 WIB

Lokakarya SOP dan Juknis 2012 ala LP3I

Ilustrasi
Foto: eventstrategysolutions.com
Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Bulan lalu, tepatnya 15 Mei – 16 Mei 2012 Kantor Pusat LP3I Jakarta menyelenggarakan kegiatan Lokakarya SOP dan Juknis.

Acara ini dibuka Kamaluddin Yusuf selaku Vice President. Hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Marketing dan PR Verus Hardianto, Direktur Program Rony Setiawan, Direktur External Relations Sudrajat, Direktur Operasional D Purnomo.

Standard Operation Prosedur (SOP) dan Petunjuk Teknis (Juknis) merupakan dua hal yang sangat penting yang harus dimiliki oleh sebuah organisasi atau lembaga dalam menjalankan usahanya. Fungsi pertama dari SOP dan Juknis ini adalah untuk memberikan gambaran bagaimana sebuah organisasi dapat dijalankan dengan sistematis dan terencana sehingga akan didapat hasil yang optimal. Fungsi kedua adalah untuk memberikan standarisasi dalam penilaian kinerja yang dihasilkan oleh sebuah lembaga. Fungsi ketiga adalah sebagai penyatu langkah dan gerak sebuah Organisasi yang memiliki rentang kendali yang luas jangkauannya.

Hal inilah yang dilakukan oleh LP3I di Kantor Pusat, yang memiliki 46 Cabang Kampus tersebar di seluruh Indonesia. Perumusan SOP dan Juknis 2012 telah dipersiapkan sejak Juni 2011. SOP dan Juknis 2012 merupakan revisi dari SOP dan Juknis yang sebelumnya.

LP3I

sumber : LP3I
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement