REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Partai Nasdem, Johny G Plate mengaku optimistis warga Nahdlatul Ulama (NU) solid mendukung pasangan Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin di pilpres 2019. Johny juga tak khawatir dengan upaya kubu Prabowo-Sandi yang mendekati tokoh NU.
"Masyarakat NU itu sangat solid. Semua keluarga besar dan lengan politiknya NU ada di Koalisi Indonesia Kerja (KIK) yang mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf," kata Johny G Plate, di Posko Pemenangan Cemera, di Jakarta, Kamis (13/9).
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (TKN capres-cawapres) Jokowi-Ma'ruf ini menilai, lengan politiknya NU adalah partai-partai politik yang memiliki basis massa masyarakat NU dan partai politik itu ada di KIK. Masyarakat NU, kata dia, mendapat tempat terhormat pada KIK karena partai-partai politik dalam KIK sepakat mengusung Joko Widodo berpasangan dengan tokoh NU yakni KH Ma'ruf Amin.
Ketika ditanya soal pasangan capres-cawapres Prabowo-Sandi yang mendekati tokoh NU, menurut Johny, hal itu tidak akan mengganggu dukungan masyarakat NU kepada pasangan Jokowi-Ma'ruf.
Menurutnya, kunjungan cawapres Sandiaga Uno kepada keluarga almarhum KH Abdurrahman Wahid dan pendekatannya kepada Yenny Wahid, juga tidak akan mengganggu dukungan masyarakat NU kepada pasangan Jokowi-Ma'ruf. Johny tidak yakin Yenny Wahid akan memberikan dukungan kepada pasangan Prabowo-Sandi.
"Sampai saat ini Yenny belum menentukan dukungannya," katanya.