Kamis 20 Sep 2018 05:43 WIB

CR7 Dikartu Merah Setelah Jalani 154 Laga di Liga Champions

Kartu merah langsung diberikan oleh wasit asal Jerman Felix Brych.

Reaksi pemain Juventus Cristiano Ronaldo usai diberi kartu merah dalam pertandingan Liga Champions antara Valencia melawan Juventus di stadium Mestalla, di Valencia, Spanyol, (20/9).
Foto: EPA
Reaksi pemain Juventus Cristiano Ronaldo usai diberi kartu merah dalam pertandingan Liga Champions antara Valencia melawan Juventus di stadium Mestalla, di Valencia, Spanyol, (20/9).

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Penampilan perdana Cristiano Ronaldo untuk Juventus di Liga Champions hanya berlangsung selama 29 menit. Pencetak gol terbanyak di kompetisi elite Eropa itu diusir ke luar lapangan saat Juve dijamu Valencia di Grup G pada Kamis (20/9) dini hari WIB.

Bintang Portugal yang telah mengoleksi 121 gol pada perjalanannya mengangkat trofi sarat gengsi sebanyak lima kali, itu diberi kartu merah langsung oleh wasit asal Jerman Felix Brych setelah terlihat berseteru dengan seorang pemain Valencia di kotak penalti.

Ini merupakan kartu merah pertama Ronaldo di kompetisi elite Eropa pada pertandingan ke-154nya. CR7 terlihat terkejut saat diusir, terduduk di tanah, dan berurai air mata saat meninggalkan lapangan.

Ronaldo didatangkan Juventus dengan transfer senilai 100 juta euro dari Real Madrid pada Juli lalu. Juventus mampu bereaksi dengan baik untuk merespon hantaman itu dengan membuka keunggulan tidak lama sebelum turun minum melalui penalti Miralem Pjanic. Ini terjadi setelah Daniel Parejo melanggar Joao Cancelo.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement