Kamis 20 Sep 2018 17:07 WIB

Program Sejahtera, Baznas Yogyakarta Serahkan Rp 200 Juta

Bedah Warung Baznas ingin menyejahterakan masyarakat dari zakat yang diihimpun.

Rep: Neni Ridarineni/ Red: Gita Amanda
Baznas
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Baznas

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Baznas Kota Yogyakarta menyerahkan bantuan Bedah Warung sebagai bagian dari Program Jogja Sejahtera Pemberdayaan Ekonomi Produktif Kota Yogyakarta. Bantuan senilai Rp 200 juta tersebut diberikan ke 40 penerima manfaat.

Hal itu disampaikan Wakil Pimpinan Bidang Keuangan Baznas Kota Yogyakarta Marsudi Endang Sri Rejeki. Bantuan diserahkan secara seremonial kepada 17 penerima manfaat (pemilik warung ) yang berada di empat kecamatan yakni Gondokusuman, Danurejan Gondomanan dan Pakualaman. Masing-masing penerima manfaat menerima bantuan senilai lima juta rupiah.

Wakil Ketua Bidang Penghimpunan Baznas Kota Yogyakarta Syamsul Asyhari mengatakan tujuan pemberian bantuan Bedah Warung Baznas yaitu ingin menyejahterakan masyarakat dari zakat yang diihimpun.

Sementara itu Pimpinan Cabang BPD Syariah Yogyakarta Supriyanto mengatakan BPD Syariah bekerja sama dengan Baznas untuk mengumpulkan dana dari  zakat masyarakat. Menurut Endang tahun lalu zakat yang telah berhasil dikumpulkan Baznas Kota Yogyakarta sebesar Rp 5,8 miliar dan sekitar 96 persen berasal dari zakat Aparatur Sipil Negara (ASN). Sedangkan tahun ini, zakat yang telah terkumpul sekitar Rp 3 miliar.

Penyerahan secara simbolis bantuan Bedah Warung Program Jogja Sejahtera Baznas Kota Yogyakarta dilakukan di Kantor Kelurahan Suryatmajan Yogyakarta , Kamis sore (20/9).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement