REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Kemenangan tiga kali beruntun tuan rumah Manchester United (MU) akhirnya terhenti setelah ditahan imbang 1-1 oleh Wolverhampton Wanderes di Old Trafford, Sabtu (22/9). Dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris itu, MU Unggul lebih dulu melalui Fred, sebelum akhirnya disamakan oleh Joao Moutinho.
Tim tamu mengancam lebih dulu di menit keenam melalui Jimenez. Menerima umpan dari Helder Costa, Jimenez melepaskan tendangan ke gawang. Namun kiper MU David De Gea mampu menghalaunya menggunakan kaki.
Sepuluh menit kemudian, Wolves kembali mengancam lewat Willy Bolly. Namun, lagi-lagi aksi gemilang gemilang De Gea mementahkan peluang Wolves.
Asik menyerang, membuat Wolves lengah bertahan. Tuan rumah unggul lebih dulu melalui pemain anyarnya, Fred. Pemain asal Brasil itu menerima umpan dari Paul Pogba di luar penalti. Tanpa basa-basi Fred langsung melesakkan tendangan mendatar untuk menaklukkan kiper Rui Patricio di menit ke-21.
Fred hampir saja menggandakan keunggulan jelang jeda. Tendangan bebasnya di menit 45, membuat Rui Patricio harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya.
Memasuki babak kedua, Wolves bertekad membalas ketinggalan. Upaya itu akhirnya membuahkan hasil di menit ke-53. Moutinho memanfaatkan umpan dari Jimenez dengan baik, setelah melepaskan tendangan kaki kiri terukur. Skor berubah menjadi 1-1.
MU berkali-kali mencoba mencetak gol untuk mengembalikan keunggulan. Namun, minimnya kreativitas serangan membuat upaya pasukan asuhan Jose Mourinho tersebut selalu kandas.
Justru Adama Traore nyaris membuat kubu tuan rumah bungkam. Untunglah, tendangannya di menit ke-90 mampu dihalau De Gea. MU seperti kehabisan akal untuk mencetak gol. The Red Devils hanya mengandalkan bola-bola lambung yang langsung dikirim ke kotak penalti. Hingga laga berakhir pun, skor tak berubah.