Senin 24 Sep 2018 18:15 WIB

Anestesi Cup 2018 Resmi Dibuka

Turnamen ini diharapkan dapat meningkatkan semangat silaturahmi serta sportivitas.

Pembukaan turnamen sepak bola Anestesi Cup XII 2018 resmi dibuka di Lapangan Pancasila, Universitas Gadjah Mada (UGM), Senin (24/9) siang.
Foto: dokpri
Pembukaan turnamen sepak bola Anestesi Cup XII 2018 resmi dibuka di Lapangan Pancasila, Universitas Gadjah Mada (UGM), Senin (24/9) siang.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Turnamen sepak bola Anestesi Cup XII 2018 resmi dibuka di Lapangan Pancasila, Universitas Gadjah Mada (UGM), Senin (24/9) siang. Pemrakarsa turnamen tersebut,  Dr I Gusti Ngurah Artika, mengatakan pelaksanaan pembukaan tahun ini cukup baik, dimana seluruh panitia telah melaksanakan tugas-tugas dengan baik.

"Harapan saya turnamen tahun ini lebih kompetitif serta semua peserta menjunjung tinggi sportivitas dalam berolahraga," katanya dalam siaran pers yang diterima Republika, Senin.

Kepala Departemen Anestesi RSUP Dr Sardjito, Dr Sudadi, menyampaikan turnamen ini  diharapkan dapat meningkatkan semangat silaturahmi serta sportivitas.  Ia melanjutkan, turnamen sejenis perlu ditingkatkan khususnya bagi antarpegawai rumah sakit. Sehingga diharapkan terjalin kerja sama yang semakin kuat antara rumah sakit se-Yogyakarta.

Pada pertandingan pertama kemarin, bagian Anestesi RSUP Dr Sardjito yang tergabung dalam Anestesi FC mempu mengalahkan RSUD Wirosaban dengan skor 2-0. Sedangkan pada laga kedua, RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta mampu mengalahkan bagian UPD RSUP Dr Sardjito juga dengan dua gol tanpa balas.

Turnamen yang diikuti delapan rumah sakit  se-Yogyakarta ini sudah berumur 12 tahun. Bagian Anestesi RSUP Dr Sardjito selalu bertindak sebagai penyelenggara sekaligus tuan rumah setiap tahunnya.

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement