Selasa 25 Sep 2018 10:58 WIB

KLHK: 37 Persen Sampah Laut Adalah Plastik

Sampah laut tersebut sekitar 70 persen berasal dari daratan.

Komunitas Diver peduli laut tengah mengambil berkantong-kantong sampah di dasar laut. foto dok KKP
Foto: dok. KKP
Komunitas Diver peduli laut tengah mengambil berkantong-kantong sampah di dasar laut. foto dok KKP

REPUBLIKA.CO.ID, PROBOLINGGO -- Dirjen Pengendalian Pencemaran Pesisir dan Kelautan, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) MR Karliansyah menyebutkan sebanyak 1,2 juta ton sampah yang diangkut dari laut Indonesia. Sekitar 37 persen di antaranya berjenis plastik yang sulit terurai.

"Sampah laut sudah menjadi masalah dunia, dan jenis plastik yang paling berbahaya karena sudah masuk ke rantai makanan, sebab banyak sekali ikan di laut yang ditemukan dan setelah dibedah ternyata makan plastik," kata Karliansyah di Probolinggo, Jawa Timur, Selasa (25/9).

Karliansyah yang ditemui dalam acara "Coastal Clean Up" dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup di Pantai Binor mengatakan, temuan itu berdasarkan hasil survei yang dilakukan KLH pada Oktober 2017 di 18 kabupaten/kota yang mempunyai wilayah perairan atau pantai. "Temuan survei ini jauh apa yang disampaikan peneliti Prancis yang menyebut Indonesia terbesar dunia kedua, dan ini untuk menyangkalnya, sebab kondisi Indonesia masih cukup bagus, meski ada sampah plastiknya," katanya.

Sumber sampah yang ada di laut, kata dia, terbagi menjadi dua, yakni sekitar 50-70 persen berasal dari daratan dan sisanya dari lautan sendiri. Dari laut seperti dari kapal dan beberapa transportasi yang melewati lautan.

"Kami akan terus melakukan evaluasi, agar punya data dua tahun berturut-turut, serta untuk mencapai target pemerintah yang pada 2025 Indonesia bebas dari sampah plastik," katanya.

Ia berharap, upaya bersih-bersih pantai yang dilakukan di Pantai Binor dapat terus dilakukan masyarakat. Hal ini juga diharapkan menjadi kegiatan rutin untuk mengurangi keberadaan sampah di laut sekaligus membangun kesadaran pentingnya laut bagi kehidupan.

"Masa depan Indonesia ada di tangan kita, kegiatan bersih-bersih pantai ini bisa menjadi prilaku rutin bagi setiap pribadi, sebab hal ini tidak hanya untuk hari ini saja tapi ke depannya," katanya.

Kepala Dinas Lingkungan Provinsi Jatim, Dyah Susilowati mengapresiasi kegiatan bersih-bersih pantai. Dinasnya berencana akan menjadikan kegiatan itu rutin di sejumlah pantai Provinsi Jawa Timur.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement