Kamis 27 Sep 2018 15:21 WIB

Juve Bekuk Bologna, Allegri Antusias Tatap Laga Vs Napoli

Ia menilai timnya terus berkembang dari sisi teknis dan mental.

Rep: Frederikus Dominggus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Massimiliano Allegri
Foto: AP Photo/Alberto Saiz
Massimiliano Allegri

REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Juventus melanjutkan tren positif di Serie A Liga Italia musim 2018/2019. Pasukan hitam putih meraih enam kemenangan beruntun di kompetisi terelite Negeri Piza.

Teranyar, Si Nyonya Tua menumbangkan Bologna 2-0 di Turin, Kamis (27/9) dini hari WIB. Ini modal berharga jelang duel kontra Napoli.

Pada giornata ketujuh Serie A, Juve menjamu Napoli di Allianz Stadium, Turin, Sabtu (29/9) malam WIB. "Itu akan menjadi pertandingan yang hebat," kata pelatih Juve Massimiliano Allegri kepada Sky, mengutip dari Football Italia, Kamis (27/9).

Saat ini Juve memuncaki klasemen sementara Serie A. Pasukan hitam putih mengantongi 18 poin.

Napoli ada di urutan kedua. Kubu Partenopei tertinggal tiga poin di belakang si Nyonya Tua.

Kembali soal Juventus. Usai menumbangkan Bologna, Allegri menilai timnya terus berkembang dari sisi teknis dan mental. "Tim ini melakukan dengan baik dan membuktikan kedewasaannya," ujar allenatore kelahiran Livorno ini.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 9 7 1 1 16 11 22
2 Inter Inter 9 5 3 1 21 8 18
3 Juventus Juventus 9 4 5 0 15 10 17
4 Fiorentina Fiorentina 9 4 4 1 20 11 16
5 Atalanta Atalanta 9 5 1 3 24 10 16
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اٰمِنُوْا بِاللّٰهِ وَرَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْ نَزَّلَ عَلٰى رَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ مِنْ قَبْلُ ۗوَمَنْ يَّكْفُرْ بِاللّٰهِ وَمَلٰۤىِٕكَتِهٖ وَكُتُبِهٖ وَرُسُلِهٖ وَالْيَوْمِ الْاٰخِرِ فَقَدْ ضَلَّ ضَلٰلًا ۢ بَعِيْدًا
Wahai orang-orang yang beriman! Tetaplah beriman kepada Allah dan Rasul-Nya (Muhammad) dan kepada Kitab (Al-Qur'an) yang diturunkan kepada Rasul-Nya, serta kitab yang diturunkan sebelumnya. Barangsiapa ingkar kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sungguh, orang itu telah tersesat sangat jauh.

(QS. An-Nisa' ayat 136)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement