Jumat 05 Oct 2018 13:23 WIB

Pertamina MOR IV Raih Tiga Rekor MURI

Sebanyak 1365 orang mengikuti tes kesehatan.

Logo Pertamina
Foto: Pertamina.com
Logo Pertamina

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR)IV Area Jateng dan DIY meraih tiga rekor MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) sekaligus. Rekor MURI ini diperoleh untuk Aplikasi kesehatan mobile my doctor, aplikasi 'fit to work online' MOR IV dan tes narkoba terbanyak pada Awak Mobil Tangki), di Kantor Pertamina Cabang Yogyakarta, Jumat (5/10).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Executive Manager MURI  SriWidayati kepada General Manager Pertamina MOR IV, Yanuar Budi Hartanto yang didampingi Section Head Medical MOR IV Sari Kusumaninggar.

Menurut Sri Widayati, Aplikasi kesehatan My Doctor dan aplikasi 'fit to work' merupakan yang pertama di Indonesia. Sementara itu pemeriksaan narkoba melalui urine dilakukan 20-24 Agustus lalu bagi seluruh Awak Mobil Tangki sebanyak 1365 orang dan ini merupakan terbanyak.

Yanuar mengatakan tantangan perusahaan besar adalah melakukan pemeriksaan kesehatan rutin pekerja secara berkala."Dinamika dan kesibukan pekerja terutama yang di lapangan, membuat mereka sulit meluangkan waktu untuk bertemu dokter di poliklink. Oleh sebab itu penyediaan aplikasi My Doctor Pertamina dan Fit To Work Online ini menjadi inovasi kami bagi pekerja,” ujar dia.

Aplikasi my doctor untuk sementara ini baru  untuk MOR IV. Sementara fitur aplikasi pemeriksaan karyawan sebelum bekerja inidilakukan setiap hari. Jika dalam pemeriksaan tersebut karyawan tidak fit, mereka tidak boleh bekerja. Ketika karyawan dilakukan  pemeriksaan sampai tiga hari berturut-turut tidak fit, karyawan tersebut disuruh melakukan pemeriksaan dan pengobatan.

Selmentara itu, Sari mengatakan di era digital Pertamina harusmenyiapkan segala sesuatu termasuk dunia kesehatan . Dengan fitur 'my doctor'  rekor ini menjadi tolak ukur keberhasilan Tim Medical Pertamina untuk berinovasi dalam peningkatan layanan kepada pekerjanya.

Pada kesempatan ini juga diserahkan penghargaan Platinum Award untukpencegahan dan penanggulangan HIV dan AIDS. Sebelum dilakukan penyerahan penghargaan Rekor Muri, dilakukan Launching fitur 'my doctor' dan 'Healthy Talk' dengan tema Cara Mengelola Stress'.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement