REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) ikut menyemarakkan gelaran Jogja Halal Festival 2018 yang diselenggarakan Masyarakat Ekonomi Syariah di JEC (Jogya Expo Center), selama empat hari (11-14 Oktober).
Area Manager Bank Syariah Mandiri Yogyakarta, Sukma Dwie Priardi, mengatakan bagi Mandiri Syariah event ini merupakan ajang untuk menyosialiasikan dan literasi produk dan layanan perbankan syariah kepada masyarakat.
“Sebagai bank syariah terbesar di Indonesia, kami ingin membuka akses seluas-luasnya bagi masyarakat untuk mengenal dan menggunakan produk dan layanan kami," ujarnya. Momen ini juga bisa menjadi ajang silaturahim kepada masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya.
Dalam ajang Jogja Halal Festival, Mandiri Syariah hadir dengan berbagai produk dan layanan syariah sebagai solusi bagi kebutuhan nasabah untuk pengelolaan dana, pembiayaan, serta jasa transaksi. Produk layanannya adalah Tabungan BSM, Tabungan Haji/Umroh, Gadai Emas dan Cicil Emas.
Kemudian, pembiayaan kepemilikan rumah (BSM Griya), pembiayaan kendaraan bermotor (BSM OTO), pembiayaan pensiun, layanan electronic channel yang memudahkan nasabah seperti mobile banking dan internet banking, dan lain-lain.
“Mandiri Syariah selalu berupaya untuk memenuhi ekspektasi dan kebutuhan nasabah dari sisi kualitas maupun layanan. Kami ingin masyarakat memiliki experience yang baik di dalam bertransaksi melalui jasa perbankan syariah, misalnya 'cicil emas', produk ini merupakan salah satu alternatif solusi investasi yang menguntungkan bagi masyarakat,” jelasnya.
Adapun bagi masyarakat yang membutuhkan dana darurat untuk modal kerja, pendidikan anak, rumah tangga, pengobatan, dan sebagainya, gadai emas adalah solusinya. Dengan kemudahan proses, kecepatan layanan dan biaya gadai/biaya titip yang ringan Mandiri Syariah menyediakan layanan gadai di hampir seluruh outlet di Indonesia.
Produk gadai dan cicil emas menyasar segmen ibu rumah tangga dan karyawan. Untuk sosialisasi Mandiri Syariah menggelar berbagai program di antaranya seminar perencanaan keuangan berbasis emas dan program promosi Berkah Emas.
"Untuk transaksi gadai emas minimal Rp 1 juta atau cicil emas senilai minimal Rp 2 juta nasabah akan memperoleh satu poin undian berkah emas yang digelar Mei - Desember 2018. Program ini menawarkan hadiah utama berupa tujuh paket umrah," kata Sukma.