REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSEL -- Ada apa dengan Marouane Fellaini? Gelandang 30 tahun itu tak ada dalam line-up Belgia saat beruji coba melawan Belanda.
Duel di Stadio Heysel, Brussel, Belgia, Rabu (17/10) dini hari WIB, berkesudahan imbang, 1-1. Selama 90 menit, nama Fellaini tak masuk starting XI atau cadangan.
Pelatih tuan rumah Roberto Martinez menjelaskan kondisi anak asuhnya. Menurut Martinez, Fellaini dalam kondisi fisik kurang siap untuk berlaga.
Jika dipaksakan tampil, maka berpotensi mengalami cedera lebih buruk. "Dia harus baik-baik saja, saat ini dia tidak dalam kondisi 100 persen bugar," kata juru taktik berkebangsaan Spanyol mengutip dari Sky Sports.
Martinez menyinggung jadwal lanjutan anak asuhnya tersebut. Setelah ini, Fellaini kembali ke Manchester United (MU).
Pada akhir pekan nanti, Iblis Merah bertemu Chelsea. Duel pekan kesembilan Liga Primer Inggris, berlangsung di Stadion Stamford Bridge, markas the Blues, Sabtu (20/10) malam WIB. "Kami berharap dia akan baik-baik saja dalam beberapa hari mendatang," ujar Martinez.
MU berada di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga Inggris. Dengan mengantongi 13 poin, skuat polesan Jose Mourinho tertinggal tujuh poin dari Manchester City di singgasana.
Sementara, Chelsea nyaman di kursi runner up. Perolehan poin skuat London Biru sama dengan the Citizens. Eden Hazard dan rekan-rekan hanya kalah selisih gol.