REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan ganda campuran peringkat tiga dunia,Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil mengamankan tiket babak kedua Perancis Terbuka 2018 setelah dalam pertandingan pertama, Rabu (24/10), keduanya menang atas pasangan Cina Taipei Lee Yang/Hsu Ya Ching. Owi/Butet, sapaan akrab keduanya, menang dua gim langsung dengan skor 21-14, 21-17.
Pasangan peraih medali emas olimpiade 2016 Rio de Jainero ini tak menemukan kesulitan berarti di laga pertama mereka. Namun Tontowi/Liliyana mengaku masih menyesuaikan diri dengan kondisi lapangan dan shuttlecock yang berbeda dengan di Denmark Terbuka 2018.
"Kami harus menyesuaikan diri lagi di pertandingan pertama ini karena shuttlecock beda dengan di Denmark. Selain itu kami harus fokus dengan stamina kami, karena ini turnamen kedua beruntun yang kami ikuti. Dengan shuttelcock yang begini, tenaga pasti terkuras, maka stamina kami harus bagus," ujar Liliyana dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Rabu (24/10).
Menurut Owi, pasangan Cina Taipei dalam pertandingan tadi tidak mudah dimatikan. Ia pun harus menerapkan pola permainan yang sesuai untuk mendapat poin.
"Tadi di gim kedua sempat agak ramai, karena kami banyak melakukan kesalahan sendiri," sebut Tontowi.
Tontowi/Liliyana akan kembali dihadapkan dengan wakil Cina Taipei di babak kedua yang digelar besok, yaitu Wang Chi-Lin/Lee Chia Hsin. Kedua pasangan pernah bertemu di All England 2017. Kala itu Tontowi/Liliyana menang dua gim langsung dengan skor 21-8, 21-18.
"Permainan pasangan Taiwan kurang lebih sama, tetapi Wang/Lee mungkin lebih ada serangannya, mereka pukulannya lebih kuat. Beberapa kali mereka bertemu lawan unggulan sempat ramai juga. Pokoknya besok kami harus siap capek dan bermain lebih sabar," kata Liliyana.
Sementara itu, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto gagal mengatasi wakil Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith, dengan skor 18-21, 18-21.