Selasa 06 Nov 2018 16:31 WIB

Callejon Minta Napoli Ulangi Performa di Paris

Namun Callejon berharap hasil akhir laga tidak lagi seri

Rep: Frederikus Bata/ Red: Hazliansyah
Neymar diadang Nikola Maksimovic pada laga Grup C Liga Champions Eropa antara Paris Saint Germain dan Napoli di Parc des Princes stadium, Paris, Kamis (25/10) dini hari.
Foto: Francois Mori/AP
Neymar diadang Nikola Maksimovic pada laga Grup C Liga Champions Eropa antara Paris Saint Germain dan Napoli di Parc des Princes stadium, Paris, Kamis (25/10) dini hari.

REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Kubu Napoli menaruh respek pada Paris Saint Germain. Kedua tim akan kembali bertempur di ajang Liga Champions Eropa.

Kali ini Partenopei menjadi tuan rumah. Duel matchday keempat Liga Champions Eropa itu berlangsung di Stadion San Paulo, Naples, Rabu (7/11) dini hari WIB.

"Ini sebuah laga sulit, karena mereka tim hebat," kata winger Napoli, Jose Callejon dalam konferensi pers, mengutip dari Football Italia, Selasa(6/11).

Pada leg pertama di Paris, wakil negeri Spaghetti tampil mengesankan. Skuat polesan Carlo Ancelotti, menahan imbang 2-2 PSG di Parc des Princes, beberapa pekan lalu.

Callejon berharap mereka mengulangi performa serupa. Tapi dengan skor akhir yang lebih baik.

"Mereka kuat, kami perlu menyadari apa yang kami lakukan di leg pertama, dan mengulangi lagi, tetapi dengan raihan tiga poin saat ini," ujar eks penggawa Real Madrid ini.

photo
Penyerang Napoli Jose Callejon mengacungkan tangan seusai menjebol gawang Lazio, Kamis (21/9) dini hari WIB.

Napoli dan Liverpool berada di grup maut. Masih ada Liverpool juga Red Star Belgrade dalam kelompok tersebut.

Hingga pekan ketiga, Liverpool di puncak klasemen Grup C. Armada the Reds mengantongi enam poin, kemudian Napoli di tangga kedua (5), dan PSG di peringkat ketiga (4).

Red Star terbenam di posisi juru kunci, mengemas satu angka dari tiga pertandingan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement