Ahad 11 Nov 2018 20:15 WIB

Juarai China Open, Marcus/Kevin Merasa Masih Belum Sempurna

Marcus/Kevin mengaku masih sering membuat kesalahan sendiri.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Endro Yuwanto
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
Foto: Humas PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo

REPUBLIKA.CO.ID, FUZHOU -- Pasangan ganda putra nomor satu dunia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil memenangkan gelar juara Fuzhou China Open (Cina Terbuka) 2018. Pasangan berjuluk the Minions itu mengandaskan ganda putra tuan rumah He Jiting dan Tan Qiang dengan rubber game 25-27, 21-17, dan 21-15.

Walau berhasil juara dan jadi pebulu tangkis yang membawa pulang gelar untuk Indonesia dari Fuzhou, Marcus merasa permainannya masih banyak kekuarangan. Marcus ingin dirinya dan Kevin terus berlatih dan memperbaiki diri agar di turnamen-turnamen selanjutnya bisa lebih perkasa dari sekarang.

"Masih banyak yang perlu kami perbaiki. Kami masih membuat kesalahan sendiri. Itu seharusnya sudah bisa dikurangi di turnamen selanjutnya," kata Marcus dikutip dari siaran pers yang diterima Republika.co.id, Ahad (11/11).

Marcus/Kevin sempat keteteran menghadapi Jiting/Qiang di game pertama. Sehingga game pertama harus berakhir 25-27 setelah lebih dari lima kali game poin.

Untunglah pada dua game yang tersisa, Marcus/Kevin tidak lagi membiarkan lawan menekan. Ganda putra nomor satu dunia ini bermain sempurna dan menjaga perolehan angka selalu di atas lawan.

Sementara, Kevin merasa lega bisa memenangkan Cina Terbuka dengan cara mengalahkan pasangan tuan rumah. Walau masih muda, Kevin menilai permainan Jiting/Qiang sangat kuat. Padahal keduanya ada 16 peringkat atau jauh di bawah Marcus/Kevin. "Pasangan Cina ini cukup kuat. Kami harus tenang, baru bisa mengalahkan mereka," ujar Kevin.

 

Setelah Cina Terbuka, Marcus/Kevin akan langsung menatap Hong Kong Terbuka yang akan digelar akhir pekan depan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement