Rabu 14 Nov 2018 11:54 WIB

Cedera Otot, Bernardeschi Dipulangkan Italia ke Juventus

Gelandang serang Juventus itu batal memperkuat Gli Azzurri menghadapi Portugal dan AS

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Federico Bernardeschi
Foto: EPA/Maurizio Degl 'Innocenti
Federico Bernardeschi

REPUBLIKA.CO.ID, FLORENCE -- Tim nasional Italia baru saja mencoret Federico Bernardeschi. Gelandang serang Juventus itu batal memperkuat Gli Azzurri menghadapi Portugal dan Amerika Serikat.

Dalam persiapan, eks winger Fiorentina mengalami cedera. Selanjutnya ia dipulangkan ke klubnya.

Baca Juga

"Federico Bernardeschi telah meninggalkan kamp latihan di Coverciano," demikian pernyataan FIGC, dikutip dari Football Italia, Rabu (14/11).

Beberapa pekan terakhir, pesepak bola 24 tahun itu sering mengalami gangguan otot aduktor. Bahkan pelatih Juve, Massimiliano Allegri tidak menurunkan Bernardeschi dalam tiga pertandingan terkini.

Tapi arsitek Azzurri, Roberto Mancini, tetap memanggilnya. Alhasil cedera otot Bernardeschi kambuh.

"Dalam beberapa jam ke depan, ia akan kembali ke klubnya untuk menjalani perawatan yang diperlukan," kata laporan tersebut.

Italia memiliki dua agenda penting. Pertama skuat Negeri Spageti bakal bertemu Portugal pada Liga Bangsa-Bangsa Eropa. Selanjutnya, Giorgio Chiellini dan rekan-rekan melawan Amerika Serikat dalam partai persahabatan.

Sejauh musim ini bergulir, Bernardeschi telah membela Juventus dalam 12 laga di berbagai ajang dan mencetak dua gol. Pemuda Tuscany ini memiliki 16 caps timnas senior Gli Azzurri.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement