Jumat 16 Nov 2018 14:18 WIB

Pembangunan Pasar Klewer Timur Dilelang Tahun Ini

Pembangunan Pasar Klewer Timur ditangani oleh Kementerian PUPR

Rep: Binti Sholikah/ Red: Esthi Maharani
Pekerja mengoperasikan alat berat membongkar bangunan Pasar Klewer sisi timur, Solo, Jawa Tengah, Senin (4/12).
Foto: Antara/Mohamad Ayudha
Pekerja mengoperasikan alat berat membongkar bangunan Pasar Klewer sisi timur, Solo, Jawa Tengah, Senin (4/12).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo akhirnya menerima kepastian mengenai pendanaan pembangunan Pasar Klewer Timur. Pembangunan Pasar Klewer Timur dipastikan didanai oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Kepala Dinas Perdagangan Kota Solo, Subagiyo, mengatakan pembangunan Pasar Klewer Timur ditangani oleh Kementerian PUPR melalui Dirjen Cipta Karya.

"Rencana kan November ini mau dilelangkan sampai Desember," kata Subagiyo kepada wartawan di Balai Kota Solo, Jumat (16/11).

Subagiyo menyatakan, Pemkot telah mengirimkan semua dokumen yang diperlukan ke Kementerian PUPR. Dokumen tersebut antara lain, sertifikat tanah, Detail Engineering Design (DED), Rencana Anggaran Belanja (RAB), serta data-data pendukung lainnya seperti kondisi pasar, jumlah pedagang, omzet pasar dan sebagainya.

"Data-datanya sudah diverifikasi dan pada waktu itu sudah di tanda tangani bersama dari kami Dinas Perdagangan dengan Kementerian," ungkapnya.

Setelah diverifikasi, lanjutnya, Pemkot tinggal menunggu pelaksanaan lelang. Subagiyo mengaku terakhir berkoordinasi dengan Kementerian PUPR tiga pekan lalu di Jakarta. Dia memastikan belum ada perubahan terkait rencana lelang.

Dia menyebut, pelaksanaan lelang pembangunan Pasar Klewer Timur dilaksanakan bersamaan dengan 12 pasar lainnya se-Indonesia. Pasar-pasar tersebut juga terbakar dalam kurun waktu hampir bersamaan dengan kebakaran Pasar Klewer. Masing-masing dinas pasar terkait berhadapan dengan tim inspektorat dari Kementerian PUPR.

Secara terpisah, Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, menyatakan, Kementerian PUPR telah menjanjikan untuk mendanai pembangunan Pasar Klewer Timur melalui Dirjen Cipta Karya. Dia menilai pembangunan tersebut mendesak agar Pemkot bisa berkonsentrasi menyelesaikan masalah pembangunan Pasar Legi yang terbakar pada akhir Oktober 2018.

"Yang penting Pasar Klewer segera dibangun Dirjen Cipta Karya baru saya konsen ke sini [Pasar Legi]," ujar Wali Kota saat meninjau pembangunan pasar darurat Pasar Legi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement