Home >> >>
Sabeq Fahmi Ingin Curi Perhatian Indra Sjafri
Rabu , 03 Sep 2014, 14:02 WIB
timnasgaruda.com
Sabeq Fahmi Fahrezy

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Winger Timnas U-19 B Sabeq Fahmi Fahrezy punya motivasi berlipat pada ajang AFF U-19 Preparatory di Vietnam, 5-13 September. Selain demi mengharumkan nama negara, Sabeq bertekad tampil cemerlang demi mencuri perhatian pelatih Timnas U-19 A Indra Sjafri. 

Sabeq merupakan mantan pemain andalan Indra saat masih di Timnas U-17. Sabeq sukses mengantarkan Indonesia menjadi juara turnamen invitasi di Hongkong, HKFA 2012. Pada ajang itu, Sabeq juga menyabet gelar tops korer dan pemain terbaik. 

“Semoga setelah dari Vietnam, saya bisa kembali bergabung dengan teman-teman yang dulu (timnas U-19 A). Tentu supaya bisa dipanggil sama coah Indra, saya harus tampil bagus di ajang nanti,” kata Sabeq ketika dihubungi Republika Online, Rabu (3/9). 

Sabeq beserta 19 pemain lainnya sudah bertolak dari Tanah Air pada Rabu (3/9) siang. Remaja kelahiran Jember itu menegaskan berada dalam kondisi baik.

Ia sudah pulih sepenuhnya dari cedera yang membuatnya sempat menepi dari lapangan hijau selama hampir satu tahun. Cedera itu yang membuatnya terpisah dari Evan Dimas dan kawan-kawan saat berjuang di Piala AFF 2013 dan kualifikasi Piala Asia. 

“Saya pribadi sudah siap tempur. Dan saya yakin semua pemain yang ada di sini juga sama. Target kami adalah main bagus di Vietnam,” ujar Sabeq. 


Redaktur : Citra Listya Rini
Reporter : Satria Kartika Yudha
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar