Sabtu , 24 Mar 2018, 01:35 WIB

Ramos Senang Pemain Barcelona Sedikit di Timnas Spanyol

Rep: Gilang Akbar Prambadi / Red: Israr Itah
Suasana latihan timnas Spanyol di Duesseldorf, Jerman, Kamis (22/3).
Foto EPA-EFE/RONALD WITTEK

Suasana latihan timnas Spanyol di Duesseldorf, Jerman, Kamis (22/3).

Saat ini, cuma tiga bintang Barcelona yang dipanggil ke skuat La Roja.

REPUBLIKA.CO.ID, DUESSELDORF -- Kapten timnas Spanyol Sergio Ramos menyakini saat ini skuat tim Matador jauh lebih seimbang daripada beberapa tahun lalu. Ramos mengatakan, sedikitnya bintang Barcelona yang masuk ke dalam skuat Spanyol merupakan sesuatu yang positif.

Saat ini, cuma tiga bintang Barcelona yang dipanggil ke skuat La Roja. Mereka, yakni Andres Iniesta, Jordi Alba dan Gerard Pique.

Ramos mengatakan, sebaliknya dengan kehadiran enam pemain Real Madrid di timnas Spanyol sangatlah positif. Kapten Madrid ini juga senang karena banyak penggawa dari klub lain seperti Valencia dan Villarreal yang bergabung.

"Gaya permainan kami akan lebih seimbang dan menunjukkan rasa Spanyol. Perpaduan penggawa dari berbagai klub jauh lebih baik dibanding dominasi satu klub," kata Ramos dikutip dari AS, Jumat (23/3).

Pemain penuh tato ini mengatakan, generasi sepak bola Spanyol terus tumbuh. Menurut Ramos, bakat sepak bola bukan cuma berasal dari Katalunya.

Untuk itulah Ramos sangat bersemangat memimpin rekan-rekannya di lapangan. Sebagai kapten, Ramos menilai saat ini Spanyol jauh lebih baik.

"Generasi datang dan pergi. Sekarang kami punya kombinasi pas yang bisa membawa angin baru bagi sepak bola Spanyol," kata Ramos. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
sergio ramos timnas spanyol barcelona timnas jerman laga persahabatan piala dunia 2018
Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Lainnya