REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Publik Mesir terus mendoakan kesembuhan Mohamed Salah sebelum Piala Dunia 2018 berlangsung. Bintang Liverpool tengah menjalani terapi pemulihan cedera bahu di Valencia, Spanyol.
Walau kehadiran Salah di tim belum 100 persen, pelatih tim nasional Mesir, Hector Cuper, tetap percaya diri. Ia menegaskan semua pemain the Pharaohs siap tempur, meski Salah diragukan tampil pada laga pembuka Grup A kontra Uruguay.
"Kami berharap tidak terpengaruh. Kami mencoba menjadi tim yang sama dan tidak bergantung pada satu pemain," kata Cuper, dikutip Reuters, Rabu (6/6).
Juru taktik 62 tahun tidak menampik pentingnya Salah bagi mereka. Tapi, kesehatan sang bintang tetap jadi prioritasnya.
"Jika dia tidak bugar tepat waktu, kami akan siap dengan pemain lain," ujar Cuper.
Selain Uruguay, Mesir akan bertemu tuan rumah Rusia dan Arab Saudi. Kabar terbaru menyebutkan Salah bisa bergabung ke timnas sebelum berduel melawan Uruguay. Namun, ia belum tentu diturunkan.
Salah mengalami cedera usai memperkuat Liverpool menghadapi Real Madrid pada final Liga Champions Eropa, akhir bulan lalu. Sebelumnya ia sempat diragukan tampil di Rusia. Namun Hector Cuper tetap memasukkan eks jagoan AS Roma dalam daftar 23 pemain yang dibawa ke Negeri Beruang Merah.