Kamis , 14 Jun 2018, 23:00 WIB

Rusia Ungguli Arab Saudi 2-0 pada Babak Pertama

Rep: Eko Supriyadi / Red: Israr Itah
Yury Gazinsky (kiri) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Arab Saudi dalam laga pembuka Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Kamis (14/6).
Foto AP Photo/Victor Caivano

Yury Gazinsky (kiri) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Arab Saudi dalam laga pembuka Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Kamis (14/6).

Yury Gazinsky dan Denis Cheryshev mencatatka namanya di papan skor.

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Rusia membuat start menjanjikan pada Piala Dunia. Tuan rumah untuk sementara unggul 2-0 atas Arab Saudi pada laga pembuka Grup A di Stadion Luzhniki, Moskow, Kamis (14/6). Yury Gazinsky dan Denis Cheryshev mencatatkan namanya di papan skor.

Gazinsky membuka skor pada laga ini. Gol tandukannya pada menit ke-12 tak dapat dihentikan oleh kiper Arab Saudi, Abdullah Al Mayouf.

Gol ini berasal dari operan sempurna Aleksandr Golovin. Umpan lambungnya dari sisi kanan pertahanan Arab Saudi mengarah tepat ke Gazinsky di sisi kiri kotak penalti Arab Saudi. Ia melepas tandukan bertenaga ke tiang jauh. Jangkauan tangan Al Mayouf tak sampai menahan bola menjebol gawangnya.

Rusia kemudian menambah keunggulan pada menit ke-43 lewat serangan balik dari sisi kiri area pertahanan Arab Saudi. Bola diterima Roman Zobnin yang tak bisa melepaskan tembakan, tapi ruangnya ditutup sempurna oleh bek Arab Saudi. Zobnin yang melihat Cheryshev masuk tak terkawal mengoperkan bola kepadanya.

Cheryshev menerima bola di kotak penalti dan mencoba mengecoh bek Arab Saudi yang melepas sliding tekel. Bola gagal direbut sang bek dan tetap bisa dikuasai Cherysev. Tanpa membuang kesempatan, ia meggiring sedikit bola sebelum melepaskan tendangan keras kaki kiri ke tiang dekat yang tak bisa ditahan Al Mayouf.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
piala dunia 2018 timnas rusia timnas arab saudi fifa
Berita Terpopuler
Berita Lainnya