Selasa , 19 Jun 2018, 08:23 WIB

Insiden Pesawat Timnas Arab Saudi akan Diselidiki

Rep: Frederikus Dominggus Bata / Red: Endro Yuwanto
Pelatih timnas Arab Saudi Juan Antonio Pizzi (ketiga kanan) memberikan instruksi dalam sesi latihan timnya.
Foto AP Photo/Matthias Schrader

Pelatih timnas Arab Saudi Juan Antonio Pizzi (ketiga kanan) memberikan instruksi dalam sesi latihan timnya.

Federasi Sepak Bola Saudi membantah laporan tentang kebakaran di atas pesawat.

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Badan Transportasi Udara Federal Rusia (Rosaviatsiya) akan menyelidiki insiden pesawat yang ditumpangi tim nasional (timnas) Arab Saudi. Sebuah video yang terlihat di media sosial menunjukkan salah satu sayap kendaraan tersebut mengeluarkan api ketika berada di udara.

"Akan ada investigasi tentang produsen perusahaan yang membuat pesawat ini," demikian pernyataan Rosaviatsiya mengutip dari Four Four Two, Selasa (19/6).

Timnas Arab Saudi dalam penerbangan dari Saint Peterburg menuju Roston on Don. Mereka menumpangi pesawat Airbus A319-100 milik maskapai Rusia, Rossiya Airlines.

Federasi Sepak Bola Saudi membantah laporan tentang kebakaran di atas pesawat yang ditumpangi pemainnya tersebut. Tak ada gangguan ketika mendarat dan semua penumpang selamat.

Menurut Rosaviatsiya, para kru mendaratkan pesawat dengan dua mesin yang beroperasi. Penumpang meninggalkan kendaraan itu dengan aman.

"Namun kasus ini digolongkan sebagai 'insiden' oleh Organisasi Penerbangan Sipil Internasional. Oleh karena itu harus diselidiki," tambah laporan tersebut.

Pesawat ini sudah berusia 12 tahun. Donavia membeli pesawat ini dalam kondisi bekas pada Juli 2013 dari Frontier Airlines. Rossiya kemudian menggunakannya sejak April 2016.

Arab Saudi akan memainkan laga kedua Grup A Piala Dunia 2018 kontra Uruguay. Duel tersebut berlangsung di Rostov Arena, Rusia, Rabu (20/6) malam WIB.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
timnas arab saudi piala dunia 2018 pesawat terbakar
Berita Terpopuler
Berita Lainnya