REPUBLIKA.CO.ID, SAINT PETERSBURG -- Pelatih Belgia Roberto Martinez mewaspadai para penyerang Prancis, salah satunya adalah Kylian Mbappe. Menurut Martinez, Mbappe merupakan ancaman besar, walaupun ia tetap akan mewaspadai semua pemain.
''Kami perlu mengantisipasinya (Mbappe). Kami perlu ruang bertahan lebih dari pemain itu sendiri,'' kata Martinez dikutip dari ESPN, Selasa (10/7).
Pemain Timnas Prancis Kylian Mbappe Menontrol Bola Saat pada sesi latihan di Allianz Riviera stadium Nice Prancis.
Namun, lanjut Martinez, karena Prancis memiliki pola menyerang yang lengkap, maka ia tidak akan melupakan pemain lainnya. Sebab Prancis masih memiliki striker Antoine Griezmann yang bisa membahayakan gawang lawan.
Oleh karena itu, Martinez memerintahkan anak asuhnya untuk bermain tanpa rasa takut akan nama besar pasukan Didier Deschamps. Dengan begitu, kesempatan untuk melaju ke final akan semakun terbuka. ''Ini seperti pesawat ruang angkasa ke bulan. Kami perlu menghadapinya dengan penuh cita-cita,'' jelasnya.