REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Piala Dunia 2014 menjadi perhelatan terbesar sepak bola dunia tahun ini. Brasil menjadi tuan rumah tahun ini dan semua berharap negara ini bisa memecahkan rekor gelar dunia keenamnya.
Manajer tim nasional (timnas) Brasil, Luis Felipe Scolari, berusaha membuat timnya sesantai mungkin menghadapi turnamen tahun ini. Dia berjanji tidak akan bertindak seperti diktator dan menekan pemain, salah satunya masalah seks.
"Jika seks yang normal, oke-oke saja. Jika itu normal lho," ujar Scolari, dilansir dari SB Nation, Rabu (9/4).
Scolari membolehkan pemainnya untuk berhubungan seks selama turnamen dengan syarat masih dalam batas kewajaran. Menurutnya, hubungan seksual yang normal itu dibuat secara seimbang, khususnya tidak menganggu aktivitas pelatihan dan pertandingan.
Scolari melarang keras pemainnya melakukan hubungan seks secara terbuka. Oleh karena itu, dia akan menerapkan batas-batas dan akan melakukan survei kepada pemain.