REPUBLIKA.CO.ID, FORTALEZA -- Uruguay berhasil memimpin di babak pertama melawan Kosta Rika di Stadion Castelao, Fortaleza, Ahad (15/6) dini hari WIB.
Tidak ingin membuang-buang waktu, skuat asuhan Oscar Tabarez langsung menekan pertahanan Kosta Rika begitu peluit pertama dibunyikan.
Sebenarnya Uruguay sudah berhasil mencetak gol di menit ke-15 melalui Diego Godin. Sayang, wasit menganulir gol tersebut karena bek Atletico Madrid tersebut sudah dalam posisi offside.
Uruguay terus menyerang hingga di menit ke-23 wasit menunjuk titik putih karena Godin dijatuhkan bek Kosta Rika Diaz di kotak terlarang.
Edinson Cavani yang menjadi eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan. Meski berhasil ditebak Navas, tendangan mendatarnya tak mampu dihalau kiper Kosta Rika tersebut.
Meski sudah unggul, Uruguay tak mengendurkan serangannya sama sekali. Duet Forlan dan Cavani terus menerus mengancam gawang Kosta Rika.
Namun hingga jeda skor tak berubah. 1-0 untuk keunggulan Uruguay