REPUBLIKA.CO.ID, CUICABA -- Pelatih Timnas Korea Selatan, Hong Myung-Bo, memuji penampilan anak buahnya. Hong Myung-Bo mengatakan hasil imbang yang diraih Korsel saat melawan Rusia di Stadion Arena Pantanal, Cuiaba, Rabu (18/6) berkat kesuksesan punggawa Korsel dalam menjaga ritme pertandingan.
"Saya rasa kami bermain dengan bagus. Kami sukses menjaga ritme pertandingan. Kondisi para pemain dan pengorganisasian lapangan berjalan lancar," ujar pelatih berusia 45 tahun ini seperti dikutip Goal.
Kebuntuan yang terjadi sejak menit pertama memaksa Hong Myung-Bo merotasi beberapa pemain. Terbukti, keputusan yang diambil sang pelatih tepat.
Lee Keun-Ho yang masuk menggantikan Park Chu-Yong pada menit ke 55 babak kedua menjadi jawaban atas kebuntuan serangan. Tendangan terarah stiker pengganti berusia 29 tahun ini tidak dapat dibendung kiper Rusia Igor Akinfeev.
Korsel sempat memimpin sebelum akhirnya disamakan oleh Aleksandr Kerzhakov pada menit ke-73.
Saat ditanya mengenai kunci keberhasilan menahan imbang pasukan beruang merah Fabio Capello, Hong Myung-Bo mengatakan kekompakan merupakan modal utama bagi timnya.
"Kami fokus menjaga ritme dan kekompakan selama pertandingan," ujar mantan pemain timnas Korsel yang sukses membawa Korsel finis di peringkat keempat Piala Dunia 2002 di bawah kepemimpinan Guus Hiddink.
Korsel dijadwalkan akan bertanding melawan Aljazair pada 22 Juni. Sementara, Rusia dijadwalkan bertemu Belgia pada hari selanjutnya.