Ahad , 13 Jul 2014, 04:13 WIB

Ini Statistik Brasil vs Belanda di Babak Pertama

Rep: c84 / Red: Agung Sasongko
Belanda
Foto Reuters

Belanda

REPUBLIKA.CO.ID, BRASILIA -- Brasil tampaknya belum berhasil keluar dari mimpi buruknya kala dibabat Jerman 1-7 di fase semifinal lalu. Pada perebutan tempat ketiga melawan Belanda di Stadion Nacional, Brasilia, Ahad (13/7) dini hari ini, Brasil kembali tertinggal dua gol dari De Oranje lewat kaki Robin van Persey dan Daley Blind di menit ketiga dan 16.

Selecao, julukan timnas Brasil, sejatinya cukup menguasai jalannya laga, hal ini terlihat dari penguasaan bola yang dimiliki Brasil mencapai angka 55 persen berbanding 45 persen milik Arjen Robben dan kawan-kawan. Selain itu, Brasil juga lebih unggul dari segi total tembakan yang dilesakan.

Namun, Belanda lebih baik dalam hal efektifitas memanfaatkan peluang. Berikut ini adalah catatan statistik Brasil vs Belanda di babak pertama.

Brasil vs Belanda

Gol : 0-2 Robin van Persie 3', Daley Blind 16'

Total tendangan : 6-4

Tendangan ke gawang : 1-3

Tendangan melebar : 2-1

Tendangan di blok : 3-0

Tendangan penjuru : 1-0

Lemparan ke dalam : 10-7

Pelanggaran : 7-10

Tekel : 6-4

Offside : 0-0

Kartu kuning : 1-2

Kartu merah : -

Penguasaan bola : 55%-45%

Susunan Pemain

Brasil :Julio Cesar; Maicon, Thiago Silva, David Luiz, Maxwell; Paulinho, Luis Gustavo; Oscar, Ramires, Willian; Jo

Belanda :Cillessen; Kuyt, De Vrij, Vlaar, Martins Indi, Blind; Clasie, Wijnaldum, De Guzman; Robben, Van Persien

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
brasil vs belanda piala dunia brasil
Berita Terkait

Sabella Ragukan Kebugaran Di Maria

01 January 1970, 07:00
Berita Terpopuler
Berita Lainnya