Kamis 07 Jun 2012 13:58 WIB

Terkejut Ferdinand Absen, Evra: Prancis Diuntungkan

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Rio Ferdinand
Foto: AP
Rio Ferdinand

REPUBLIKA.CO.ID, KIEV -- Bek kiri timnas Perancis, Patrice Evra mengaku terkejut saat tahu Rio Ferdinand tak dipanggil ke dalam skuat The Three Lions.  "Saya sangat terkejut Rio Ferdinand tidak akan bermain.  Saya tidak memahami apa yang terjadi," ujar Evra kepada The Sun seperti dilansir ESPN, Kamis (7/6). 

Evra merupakan pemain terakhir yang mengomentari absennya mantan pemain Leeds United tersebut di Polandia dan Ukraina. Publik mempertanyakan keputusan pelatih Inggris, Roy Hodgson yang tidak memasukkannya ke dalam daftar 23 pemain yan bakal berlaga di turnamen empat tahunan tersebut. 

Cedera yang dialami bek tengah, Gary Cahill dalam laga kontra Belgia akhir pekan lalu, tidak membuat Hodgson memanggil Ferdinand.  Mantan pelatih West Bromwich Albion tersebut lebih memilih untuk memanggil bek muda Liverpool, Martin Kelly. 

Evra mengatakan, Ferdinand memiliki hak untuk kecewa. Terkait hal itu, mantan pemain Monaco tersebut mengaku akan segera mengirimkan pesan singkat kepada Ferdinand untuk mengetahui perasaan terkini dari yang dialami oleh Ferdinand. 

Timnas Perancis akan berhadapan dengan Inggris dalam laga pembuka Grup D Piala Eropa 2012 di Donbass Arena, Senin (11/6).  Evra mengakui timnya diuntungkan dengan ketiadaan bek setangguh Ferdinand.  "Apapun itu, kondisi ini (absennya Ferdinand) akan berpengaruh besar bagi kami," ungkapnya. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement