REPUBLIKA.CO.ID, WARSAWA -- Presiden Federasi Sepakbola Eropa (UEFA) Michel Platini meminta para pemain menampilkan permainan yang indah dalam perhelatan Piala Eropa 2012. Ia berharap menyaksikan sepakbola yang menghibur ketimbang pertandingan dengan taktik-taktik pragmatis.
“Saya telah berpesan kepada para pemain, ‘Masuklah ke lapangan dan hibur kami’,” kata juara Eropa edisi 1984 ini seperti dikutip Kyivpost, Kamis (7/6).
Legenda hidup Prancis itu menambahkan, setelah seluruh pihak bekerja keras untuk mewujudkan terselenggaranya turnamen ini, para pemain harus menampilkan yang terbaik. Ia memperingatkan agar jangan sampai kompetisi ini mengecewakan para penonton.
“Yang ingin saya katakan setelah lima tahun bekerja adalah duduk santai menikmati pertandingan. Mari serahkan bolanya kepada para pemain dan biarkan mereka memainkannya,” imbuhnya.