Ahad 18 Nov 2018 21:34 WIB

Kuburan Massal 22 Tentara Gaddafi Dievakuasi

Para korban tewas dieksekusi dengan cara ditembak dan tangan terikat.

Evakuasi jasad di Libya
Foto: Alarabiya
Evakuasi jasad di Libya

REPUBLIKA.CO.ID, TRIPOLI— Palang Merah Libya menemukan kuburan massal di Kota Darnah yang terdapat 22 jasad di dalamnya. Keseluruhan jasad itu merupakan para tentara rezim presiden terguling Moamar Gaddafi. Mereka dieksekusi dengan cara ditembak di dalam pos  militer mereka oleh ISIS pada 2011.

Menurut Divisi Informasi Palang Merah Libya pada Kamis, akhir pekan lalu, lembaga ini melalui cabangnya di Kota Darnah, pada Selasa lalu, mengeluarkan jasad-jasad tersebut. Hadir dalam proses evakuasi ini Direktorat Keamanan, Jaksa, dan Pusat Kajian Hukum.

Para tentera yang dieksekusi itu berasal dari Kota Tarhunah. Mereka sebelumnya ditahan ISIS saat tertangkap di Kamp Militer al-Hailah, selatan Darnah. 

Mengutip Alarabiya, Ahad (18/11), di antara fakta lain yang ditemukan dari penemuan jasad-jasad ini yaitu mereka mati dalam kondisi tangan terikat.   

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement