Kamis 22 Nov 2018 13:16 WIB

Vinicius: Casemiro-Marcelo Bantu Saya Adaptasi di Madrid

Pemain berusia 18 tahun itu memuji dua rekan setimnya yang telah banyak membantu.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Vinicius Junior (kiri).
Foto: EPA-EFE/FILIP SINGER
Vinicius Junior (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Bergabung dengan klub raksasa Eropa Real Madrid pada usia muda tentu membuat pemain perlu beradaptasi dengan situasi di sekitar. Hal tersebut seperti dialami penyerang sayap Vinicius Junior yang meninggalkan Brasil dan merapat ke Santiago Bernabeu.

Meski begitu, Vinicius tak perlu khawatir mengingat el Real memiliki beberapa pesepak bola asal Brasil yang berada di skuat Santiago Solari. "Casemiro dan Marcelo telah memainkan peran besar dalam penyesuaian saya yang begitu cepat," ujar Vinicius dikutip Diario AS, Kamis (22/11).

Pemain berusia 18 tahun itu lantas memuji dua rekan setimnya yang telah banyak membantu mengenal lingkungan baru di ibu kota Spanyol itu. "Madrid seperti keluarga saya sendiri, dan saya rasa telah beradapatasi dengan sangat cepat dan sekarang berkembang sebagai pemain. Saya di sini untuk tetap bermain bersama tim utama," sambung dia.

Adapun mantan penggawa Flamengo tiba di Madrid pada musim panas tahun ini. Dia diikat Los Merengues dengan kontrak hingga Juni 2025 mendatang.

Sebelumnya pada era kepelatihan Julen Lopetegui, Vinicius hanya bermain dua menit di tim utama. Selebihnya ia lebih banyak berkutat bersama Real Madrid Castilla. Namun, sejak kepergian Lopetegui dan digantikan dengan Solari, sang pemain mendapat banyak kesempatan tampil di tim utama.

Sejauh ini Vinicius membuat tiga penampilan dengan torehan 135 menit, termasuk 90 menit di leg pertama babak 32 besar Copa del Rey kontra Melilla. Dia pun bertekad untuk terus mengembangkan permainannya demi mendapat tempat utama. "Saya ingin terus mendapatkan peluang bermain di tim pertama, sayang sangat gembira."

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement