Jumat 23 Nov 2018 16:04 WIB

Hasil Perikanan Tangkap di DIY Cukup Besar

Produk laut dari DIY seperti ikan tongkol hingga cakalang banyak diekspor.

Rep: Neni Ridarineni/ Red: Yusuf Assidiq
Ikan laut hasil tangkapan nelayan.
Foto: Antara.
Ikan laut hasil tangkapan nelayan.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Produk hasil perikanan tangkap (produk laut) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) cukup besar. Dari target sekitar 5.800 ton, volume produk perikanan tangkap tersebut tinggal kurang 10 persen dari target.

"Sehingga nanti di akhir tahun sudah bisa menutup dan bahkan kelihatannya bisa melebihi target," ujar Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan DIY Bayu Mukti Sasongko, pada wartawan di Kepatihan Yogyakarta.

Menurutnya, meskipun sepanjang Oktober-November terjadi gelombang tinggi, kondisi itu tidak memengaruhi hasil perikanan tangkap di DIY. Karena sedang musim ikan tangkap seperti cakalang.

Ia menambahkan, sebagian besar hasil perikanan tangkap (produk laut) dari DIY diekspor melalui Surabaya. Seiring itu, hasil tangkapan nelayan banyak ditampung oleh Asosiasi Tuna Indonesia.