REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapten Arsenal Laurent Koscielny akhirnya pulih setelah absen selama tujuh bulan akibat cedera Achilles. Namun sang pemain tidak bisa langsung membela tim utama Arsenal di Liga Primer Inggris. Ia harus mengembalikan ritme permainannya terlebih dahulu dengan tim Arsenal U-23.
Pulihnya sang kapten membuat pelatih Arsenal Unai Emery semringah. Sebab, ia membutuhkan Koscielny untuk memimpin lini belakang the Gunners. Ia tak mau terburu-buru dan berharap sang pemain kembali ke dalam bentuk permainan terbaiknya setelah terlebih dahulu memperkuat Arsenal U-23.
Seperti dikutip dari Sportskeeda, Selasa (27/11). Koscielny berhasil menjalani comeback-nya dengan membela Arsenal U-23. Ia bermain selama 45 menit babak pertama melawan Derby County pada Senin (26/11). Kemudia ia diganti pada babak kedua. Dalam laga itu, Arsenal menang 5-0.
Dua pekan terakhir, eks bek timnas Prancis ini juga sudah ikut berlatih bersama skuat utama Arsenal. Ini untuk meningkatkan kualitas fisiknya.
Koscielny tidak bermain untuk Arsenal sejak awal Mei setelah mengalami pecah otot tendon di semifinal Liga Europa melawan Atletico Madrid. Cedera itu juga membuat Koscielny harus rela keluar dari skuat Prancis pada Piala Dunia 2018. Tanpa Koscielny, Prancis berhasil meraih gelar juara Piala Dunia di Rusia.
Koscielny telah melewatkan awla musim bersama Arsenal. Ia sangat diharapkan bisa kembali untuk memberikan motivasi kepada para pemain juniornya.