Kamis 29 Nov 2018 12:15 WIB

Dua Nagara Jadi Percontohan Pengembangan Pariwisata

Nagari itu ialah Taluk dan Limau Gadang Lumpo

Foto udara wisata ke salah satu nagari di Pesisir Selatan, Sumatera Barat
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Foto udara wisata ke salah satu nagari di Pesisir Selatan, Sumatera Barat

REPUBLIKA.CO.ID, PAINAN - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, menetapkan dua dari 182 nagari (desa adat) sebagai percontohan pengembangan pariwisata. "Nagari itu ialah Taluk, Kecamatan Batang Kapas, dan Limau Gadang Lumpo, Kecamatan IV Jurai," kata Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Pesisir Selatan Mawardi Roska di Painan, Kamis (29/11)

Ia menambahkan di Taluk terdapat obyek wisata Pantai Tan Sridano yang menyuguhkan pantai yang landai, pohon pinus yang rindang, air payau dan lainnya. Sementara itu di Limau Gadang Lumpo terdapat wisata alam yang tidak hanya menyuguhkan air terjun yang eksotis, namun juga terdapat arus sungai yang deras sehingga cocok sebagai tempat permainan tubing ataupun arung jeram.

Pada kedua lokasi ini pihaknya intens melakukan berbagai kegiatan mulai dari penguatan kelembagaan pendukung pariwisata hingga mendorong masyarakat agar siap menyambut wisatawan.

Menurutnya sebuah destinasi wisata akan sulit berkembang jika tidak ada sinergi antarlembaga mulai dari pemerintah nagari, lembaga adat, pemuda dan lainnya. Setelah semuanya bersinergi, lanjutnya, masih terdapat tugas lainnya yaitu menyiapkan masyarakat menyambut wisatawan, hal ini tidak kalah penting karena akan menentukan kenyamanan wisatawan selama di lokasi.

"Sikap murah senyum dan ramah saja tidak cukup. Dalam hal ini masyarakat mesti kreatif seperti membuat panganan yang menggugah selera, mampu menyediakan penginapan yang nyaman serta peduli dengan kehadiran wisatawan," katanya.

Ia menyebut pada kedua nagari baik kelembagaan maupun masyarakat telah menunjukkan perkembangan yang baik semenjak pihaknya intens melakukan pembinaan.

"Di Pesisir Selatan hampir setiap nagari memiliki satu destinasi wisata dan kami mendorong dua nagari ini dijadikan sebagai rujukan," katanya lagi.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement