Jumat 30 Nov 2018 11:12 WIB

River Plate Ajukan Banding Terkait Sanksi Conmebol

Protes tersebut juga berhubungan dengan pemindahan lokasi laga ke Spanyol.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Pendukung River Plate bentrok dengan pihak keamanan jelang final Copa Libertadores.
Foto: AP Photo/Sebastian Pani
Pendukung River Plate bentrok dengan pihak keamanan jelang final Copa Libertadores.

REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES -- Klub Argentina River Plate mengajukan banding terkait hukuman yang diterima dari Otoritas Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol). Hukuman tersebut yaitu denda 400 dolar AS serta menggelar final leg kedua Copa Libertadores di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol.

Rencananya, leg kedua itu akan digelar di Stadion El Monumental. Namun, insiden perusakan bus Boca Juniors membuat River Plate harus dihukum oleh Conmebol.

Baca Juga

''Klub Atletico River Plate memberitahu bahwa telah membuat proposal hukum dan terkait banding atas keputusan Conmebol dan Komisi Disiplin,'' ujar River Plate dalam sebuah pernyataan resmi dikutip dari FourFourTwo, Jumat (30/11).

Protes tersebut juga berhubungan dengan pemindahan lokasi pertandingan ke Santiago Bernabeu, dan dua pertandingan tanpa penonton. Boca dan River bermain imbang 2-2 di leg pertama. Adapun pertandingan kedua telah dua kali ditunda.